HONDA

KPPS Antarkan Surat Suara Kepada Pemilih Disabilitas di TPS 09 Eks Lokalisasi

KPPS Antarkan Surat Suara Kepada Pemilih Disabilitas di TPS 09 Eks Lokalisasi

BENGKULU - Ada yang menarik pada Pemilihan Gubernur dan wakil Gubernur Provinsi Bengkulu tahun 2020 yang diselenggarakan di TPS 09 Kelurahan Sumber Jaya Kecamatan Kampung Melayu bertempat di eks lokalisasi RT 08 RW 02 Kelurahan Sumber Jaya Bengkulu, Rabu (9/12). Untuk membantu penyandang disabilitas menyalurkan hak pilihnya pada Pemilu Gubernur dan wakil Gubernur Provinsi Bengkulu yang berlangsung tersebut, Kelompok Penyelenggaraan Pemungutan Suara (KPPS) TPS 09 Sumber Jaya dibantu petugas kepolisian mendatangi langsung kediaman penyandang disabilitas untuk mengantarkan surat suara, agar pemilih tersebut dapat menyalurkan hak suara. "Ada satu orang pemilih penyandang disabilitas, jadi tadi sudah antarkan surat suara kepada pemilih tersebut untuk menyalurkan hak pilihnya," ungkap Ketua KPPS TPS 09 Sumber Jaya, Rendi. Ditambahkannya jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) yang terdapat pada TPS 09 Sumber Jaya berjumlah 129 DPT dengan rincian 64 laki-laki dan 65 perempuan. Meski cuaca dalam kondisi hujan, antusias pemilih mendatangi TPS untuk melakukan pemilihan cukup tinggi bahkan mencapai di atas 75 persen. (tok)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: