HONDA

Curanmor Tertangkap Basah Sedang Dorong Motor

Curanmor Tertangkap Basah Sedang Dorong Motor

CURUP – Apes kembali dialami pelaku pencurian kendaraan bermotor (curanmor) di wilayah hukum (wilkum) Polres Rejang Lebong. Saat sedang mendorong motor milik korbannya, pelaku curanmor berinisial SA (28) warga Desa Duku Ilir Kecamatan Curup Timur tertangkap basah korbannya alias pemilik motor Rudi Hartono (42) warga Kelurahan Jalan Baru Kecamatan Curup. Data terhimpun, korban saat itu sedang kebutulan main ke ruko Kopi Cap Jempol di Kelurahan Air Bang Kecamatan Curup Tengah Sabtu (26/12) malam sekitar pukul 20.30 WIB. Saat sampai dilokasi kejadian tersebut, Motor Honda Beat BD 3980 HB milik korban diparkirkan pinggir jalan atau di depan gerbang masuk Kopi Cap Jempol. Hanya berselang sekitar 10 menit, korban keluar dari ruko/rumah dengan maksud hendak ingin pulang. Namun alangkah terkejutnya korban saat keluar melihat motor miliknya sedang didorong pelaku yang tidak dikenal korban. Spontan korban langsung berteriak ‘maling’ yang didengar warga sekitar yang langsung melakukan pengejaran. Secara bersamaan, saat itu melintas rombongan Kasat Reskrim Polres RL AKP Ahmad Musrin Muzni, SH, S.IK bersama Tim Cobra sedang melakukan patroli rutin. Bersama warga, Tim Cobra selanjutnya melakukan pengejaran terhadap pelaku curanmor yang melarikan diri ke arah areal perkebunan warga. ‘’Dari keterangan korban, motor dalam kondisi terkunci stang dan ditinggalkan hanya lebih kurang sepuluh menit,’’ sampai Kapolres RL AKBP Puji Prayitno, S.IK, MH melalui kasat Reskrim AKP Ahmad Musrin Muzni, SH, S.IK kepada RB. Setelah beberapa menit melakukan pencarian, sambung Musrin, pelaku akhirnya tertangkap saat bersembunyi di areal kebun kopi tidak jauh dari lokasi kejadian. ‘’Kebetulan kita memang sedang melakukan patroli rutin, mendapati ada kejadian curanmor. Kita akhirnya berhasil membekuk pelaku bersama warga, dimana pelaku bersembunyi di areal kebun kopi tidak jauh dari lokasi kejadian setelah diteriaki maling,’’ sambung Musrin. Ditambahkan Musrin, saat ini pelaku bersama barang bukti sebuah mata kunci T yang biasa digunakan untuk melancarkan aksi curanmor sudah diamankan di Polres RL. ‘’Kita masih melakukan pemeriksaan terhadap pelaku dan masih akan dikembangkan terlebih dahulu. Karena kemungkinan ini bukan aksi pertama yang dilakukan pelaku,’’ demikian Musrin.(**)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: