HONDA

Tidak Ada Kerumunan Mencolok

Tidak Ada Kerumunan Mencolok

CURUP – Patroli gabungan dalam pengawasan perayaan malam pergantian tahun yang dilakukan Polres Rejang Lebong (RL) dan Kodim 0409/RL tidak mendapati adanya kerumunan yang mencolok. Sehingga dalam kegiatan patroli dan pengawasan, mereka tidak sampai melakukan aksi pembubaran massa keramaian. Dimana sebelum pelaksanan patroli pengawasan malam pergantian tahun, dilaksanakan terlebih dahuluapel persiapan di Kodim 0409/RL yang dipimpin langsung Kapolres RL AKBP Puji Prayitno, S.IK, MH dan Dandim 0409/RL Letkol Inf Sigit Purwoko, SE. Serta diikuti personil gabungan TNI Polri dan Mitra kerja mereka. Dijelaskan Kapolres kemarin saat dikonfirmasi RB, sepanjang malam pergantian tahun mereka tidak menemukan adanya kerumunan massa yang mencolok. Dimana rata-rata masyarakat melaksanakan kegiatan berkumpul dihalaman rumah masing-masing. Dan diketahui jumlah masa yang berkumpul hanya berkisar lima sampai 10 orang saja. ‘’Alhamdullillah kita tidak sampai melakukan aksi pembubaran massa karena memang tidak ada yang mencolok. Namun begitu kita tetap memberikan sosialisasi dan imbauan kepada masyarakat agar disiplin protokol kesehatan serta tidak melakukan kegiatan pengumpulan massa dalam jumlah banyak,’’ sampai Kapolres. Kondisi malam pergantian tahun, sambung Kapolres, dinilai masih dalam kondisi normal. Hal ini lantaran karena memang masyarakat sudah mendapatkan informasi larangan untuk tidak mengumpulkan massa yang berlebihan dalam menyambut malam pergantian tahun. Sehingga lebih banyak masyarakat berkumpul dengan keluarga di rumah mereka masing-masing. ‘’Jadi alhamdulillah sepertinya masyarakat sudah mengerti dan faham terhadap imbauan pemerintah untuk tidak melakukan kegiatan pengumpulan massa dalam jumlah besar,’’ imbuh Kapolres.(dtk)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: