HONDA

Elak Motor, Bus Damri Terguling

Elak Motor, Bus  Damri Terguling

SELUMA - Kecelakaan lalu lintas tunggal terjadi di ruas jalan lintas Kabupaten Seluma. Laka tersebut terjadi Jalan Raya Bengkulu-Manna di Desa Padang Bakung, Kecamatan Semidang Alas Maras (SAM) Senin (4/1) pagi. Mobil Bus Damri dengan Nopol BD 7138 AU terguling dan menabrak pohon kelapa akibat mencoba mengelak sepeda motor. Mobil bus ini mengangkut 11 orang penumpang. Namun tak ada korban jiwa dalam kejadian ini. Hanya 9 penumpang mengalami luka ringan. Kapolres Seluma, AKBP Swittanto Prasetyo, S.IK melalui Kasat Lantas, Iptu Jangkung Riyanto mengatakan kronologis kejadian bermula saat mobil yang dikemudikan Irham (40) warga Kota Bengkulu, melaju dari arah Seluma menuju arah Kota Manna. Saat tiba di tempat kejadian, kondisi jalannya basah dan licin karena hujan. Waktu itu mobil bermaksud menghindari sepeda motor yang ada di depannnya. Namun, mobil bus tersebut malah hilang kendali hingga terguling dan menabrak pohon kelapa. “Laka tunggal, hilang kendali karena jalan licin. Jadi mobilnya terseret dan terguling lalu menabrak pohon kelapa,” jelas Kasat Lantas. Ia menambahkan, pasca kejadian tersebut, mobil bus yang mengangkut 11 orang penumpang dan 1 pengemudi ini rusak parah. Beruntung sopir tidak mengalami luka apapun. Sedangkan 9 penumpang mengalami luka ringan. Sementara itu, untuk kerugian materi ditaksir mencapai Rp 15 juta karena keadaan mobil bus yang ringsek. Penumpang yang mengalami luka-luka yakni Bobi Antoni (38) warga Kota Bengkulu mengalami  luka robek di bagian jempol kaki kiri, Riri (31) PNS asal Bengkulu Utara mengalami lebam di bagian mata sebelah kanan dan nyeri di dada, Heliantoni (34) warga asal Bengkulu Utara mengalami luka lecet di kaki kiri, Anindia (4) warga Bengkulu Utara mengalami luka lecet di bahu kiri, Leona Riza (34) PNS asal Bengkulu Selatan mengalami memar di kaki kiri, dan memar di tangan kanan dan kiri, Rafasah (7) warga Bengkulu Selatan luka lecet di kaki kiri, Anadih (10) warga Bengkulu Selatan luka lecet di telinga kiri, Maman (35) warga Kaur memar di bagian pinggang kanan dan nyeri di dada serta Dasman (70) warga Bengkulu Selatan mengalami lebam dan nyeri di pinggang sebelah kanan. “Korban yang mengalami luka-luka telah dilarikan ke fasilitas kesehatan terdekat,” ujarnya.(cup)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: