HONDA

Galang Dana Banjir dan Gempa

Galang Dana Banjir dan Gempa

KEPAHIANG - Gempa berkekuatan 6,2 SR yang melanda Kabupaten Majane Sulawesi Barat dan banjir yang melanda Kalimantan Selatan, menarik simpati seluruh masyarakat Indonesia untuk menyalurkan bantuan. Tak terkecuali Aliansi Pemuda Langit yang bekerjasama dengan Aksi Cepat Tanggap (ACT) dan Masyarakat Relawan Indonesia (MRI) Kabupaten Kepahiang. Aksi penggalangan dana yang dilakukan sekelompok pemuda ini sekitar pukul 15.00 WIB hingga 17.00 WIB, berhasil mengumpulkan uang Rp 3,2 juta dan 3 kardus pakaian layak pakai untuk disalurkan kepada para korban dari kedua bencana tersebut. Koordinator Aksi, Kevin Gempita mengungkapkan, aksi ini dilandasi dari kepedulian para pemuda Kabupaten Kepahiang yang tergabung dalam Aliansi Pemuda Langit ACT-MRI. Adapun kegiatan penggalangan dana ini digelar di kawasan Tugu Kopi Kepahiang "Ini aksi yang muncul secara responsif dari kawan-kawan, sebagai bentuk kepedulian kita terhadap saudara kita yang tertimpa musibah di Sulawesi Barat dan Kalimantan Selatan. Alhamdulillah respon masyarak Kepahiang sangat baik dari aksi ini. Terlihat dari 2 jam aksi, kita behasil mengumpulkan Rp 3,2 juta serta beberapa pakaian layak," terang Kevin. Diungkapkan Kevin, aksi penggalangan dana ini dilakukan tidak hanya kemarin (19/1) saja. Rencananya para pemuda ini akan kembali melakukan aksi hingga beberapa hari kedepan. Hasil dari aksi ini nantinya, akan segera disalurkan melalui posko ACT - MRI yang sudah dibuka di dua lokasi bencana tersebut. "Besok (hari ini, red) kita rencananya akan kembali menggelar aksi, hingga akhir pekan ini. Untuk hasil yang terkumpul kita akan langsung transfer ke rekening ACT - MRI, dan untuk pakaian kita akan langsung kirim ke posko ACT - MRI yang sudah dibuka di lokasi bencana" singkat Kevin. (sly)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: