HONDA

Vaksinasi Covid-19 Bagi Nakes Baru 7 Persen

Vaksinasi Covid-19 Bagi Nakes Baru 7 Persen

BENGKULU - Proses pelaksanaan vaksinasi Covid-19 bagi para tenaga kesehatan (Nakes) di Provinsi Bengkuli baru mencapai 7 persen dari total 15 ribuan Nakes. "Capaian Provinsi Bengkulu baru 7 persen dari Nakes kita yang ada, tetapi itu karena kita baru 3 Kabupaten/Kota, yaitu Kabupaten Seluma, Kota Bengkulu dan Kabupaten Bengkulu Tengah," kata Sekretaris Daerah Provinsi Bengkuku Hamka Sabri usai mengikuti Rapat Rutin Monev Pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 melalui virtual, Senin (25/1) yang langsung dipimpin Menteri Dalam Negeri, Tito Karnavian. Dibeberkan, pada rapat ini beberapa Gubernur mengungkapkan lambatnya proses vaksinasi disebabkan oleh aturan yang diberlakukan yakni Nakes harus teregister oleh pusat. "Tadi dari para Gubernur yang sempat hadir menyampaikan bahwa yang memperlambat itu adalah sistem yang dibuat oleh Kementerian Sosial, harus teregister dulu, input dulu," ungkapnya. Dalam rapat juga disampaikan bahwa usulan dari beberapa Gubernur meminta agar diberi kebebasan kepada daerah untuk mengatur Nakesnya itu, tidak harus daftar dulu, teregister di pusat baru dilakukan vaksin. Setelah mendengar banyak masukan dari peserta rapat, maka akhirnya Menteri Tito memperbolehkan daerah untuk mengatur vaksinasi Nakes. "Namun Pemprov Bengkulu tetap akan menunggu arahan resmi dari pusat terkait percepatan proses vaksinasi nakes," demikian Hamka. (zie)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: