Bertambah Lagi 23 Kasus Baru, Wartawan Segera Disuntik Vaksin
MUKOMUKO – Kasus warga yang positif Covid-19 di Mukomuko kembali bertambah. Sebanyak 23 kasus baru terdeteksi, usai dilakukan pengambilan sampel swab dan diuji di laboratorium. Terbanyak di Kecamatan Air Manjuto 14 kasus, Kota Mukomuko lima kasus, Ipuh tiga kasus dan di Kecamatan Sungai Rumbai satu kasus. “Dari jumlah itu, lima orang diantaranya merupakan tenaga kesehatan Puskesmas dan RSUD. Terus dari 23 kasus baru itu, dua diantaranya sekarang dirawat di RSUD Mukomuko,” kata Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Mukomuko, Bustam Bustomo, SKM. Hasil swab kali ini lanjut Bustam, seluruhnya dari warga yang kontak erat dengan pasien Covid-19 sebelumnya. Beruntung, sebagian besar mereka dalam kondisi tanpa gejala. Hanya 11 orang yang memiliki gejala, diantaranya berupa gejala batuk, sesak napas, pusing, anosmia, pilek, deman, lemas, dan sakit tenggorokan. Selengkapnya baca di Epaper RB
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: