Hari Kartini, Berharap Lahir Kartini Hebat Membanggakan Bengkulu
BENGKULU - Memperingati Hari Kartini tahun 2021, Pemerintah Provinsi (Pemrov) Bengkulu mengelar lomba fashion show kebaya Batik Basurek tingkat provinsi Bengkulu. Bertempat di balai Semarak Bengkulu, yang diikuti oleh puluhan organisasi wanita dan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemprov Bengkulu, Rabu (21/4).
Melalui peringatan Hari Kartini yang digelar setiap tahun pada 21 April ini, Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Bengkulu Hamka Sabri berharap dapat dijadikan momentum untuk tetap semangat dan terus bangkit dari ketertinggalan. Menuju perempuan Indonesia khususnya perempuan di Provinsi Bengkulu yang maju sejahtera dan hebat. Sesungguhnya apa yang dikatakan maju, adalah merupakan sebuah perubahan kedepan sehingga dapat mensejajarkan diri dengan yang setingkat lebih tinggi.
"Pada peringatan Hari Kartini semoga perempuan-perempuan Indonesia khususnya Bengkulu lebih sejahtera. Pengertian sejahtera di sini adalah berkecukupan, rasa aman dan nyaman, banyak orang mempunyai kekayaan yang biasa, tapi tidak berkecukupan," kata Hamka.
Kemudian hebat, hebat itu adalah merupakan suatu prestasi. Prestasi yang mendapatkan pengakuan dari pihak lain, itu baru dikatakan hebat," tambah Hamka.
Lanjut Hamka, suksesnya sebuah bangsa akan maju tergantung pada kualitas perempuan, dan di balik suksesnya sebuah keluarga akan ada perempuan yang kuat dan tabah yang memikul beban. Baik beban sebagai seorang istri, seorang ibu, seorang karyawati, dan seorang masyarakat yang baik dan berkepribadian. Mewakili Pemprov Bengkulu, Hamka mengucapkan selamat Hari Kartini.
"Harapan ke depannya, di Hari Kartini, Kartini-kartini di Bengkulu agar bisa menjadi hebat. Menjadi hebat seperti Kartini pertama yang berasal dari Bengkulu yaitu ibu Fatmawati, mudah-mudahan ada ibu-ibu Kartini yang lainnya menyusul kehebatan dari Ibu Fatmawati dan membanggakan Bengkulu," demikian Hamka. (tok)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: