AC Milan Berpeluang Samai Rekor Jeblok Juventus
RB ONLINE - AC Milan akan menghadapi Atalanta pada laga pamungkas Serie A musim 2020/2021. Rossoneri membutuhkan sebuah kemenangan untuk bisa mengamankan posisinya di dalam empat besar. Berdasarkan riset dari FIN.co.id pada Minggu (23/5), selain gagal ke Liga Champions, Milan berpeluang menyamai rekor memalukan milik Juventus jika nantinya mereka mengalami kalah dari Atalanta. Rossoneri akan jadi klub kedua di Italia yang berhasil menjadi juara paruh musim atau Campione d’Inverno yang gagal finish di peringkat empat besar. Hal yang pernah dialami Juventus pada musim 1935/1936. Pada 85 tahun yang lalu, Si Nyonya Tua berhasil menjadi juara paruh musim, namun kemudian pada akhir musim posisi mereka melorot ke peringkat kelima. Mirip dengan kejadian yang dialami oleh Milan. BACA JUGA: Bursa Transfer: Titisan Neymar ke Milan Milan menjadi klub Italia yang paling perkasa di paruh musim pertama dengan keluar sebagai juara tengah musim. Namun konsistensi mereka menurun cukup tajam sehingga klub besutan Stefano Pioli itu peringkatnya terus menurun. Berdasarkan statistik 67 persen dari Campione d’Inverno berhasil mengakhiri musim dengan meraih Scudetto. Dalam 10 tahun terakhir, Milan menjadi klub ketiga yang gagal menjadi juara setelah meraih gelar paruh musim. Kondisi yang sama terjadi pada Napoli di musim 2015/2016 dan 2017/2018, ketika itu Juventus yang akhirnya berhasil meraih Scudetto. Sebuah rekor memalukan bagi Milan, apalagi akhirnya yang menjadi juara rival sekota mereka Internazionalle. (fin/RBOnline)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: