HONDA

Stok Vaksin di Bengkulu Utara Menipis

Stok Vaksin di Bengkulu Utara Menipis

ARGA MAKMUR – Dinkes Bengkulu Utara (BU) mulai melakukan vaksinasi Covid-19 dosis II, kemarin (14/7) untuk warga yang mengikuti program gebyar vaksin yang dilakukan Pemkab Bengkulu Utara sebulan lalu. Namun saat ini, Pemkab Bengkulu Utara mulai khawatir untuk pasokan vaksin. Lantaran stok yang ada saat ini menipis dan masih menunggu kiriman dari Dinkes Provinsi Bengkulu.

Saat ini tercatat ada ada 22.828 warga Bengkulu Utara yang sudah melakukan vaksinasi dan baru 7.481 diantaranya yang sudah lengkap melakukan vaksin hingga dosis II. Ini artinya masih ada 15.347 lagi warga yang masih menunggu jadwal dosis II.

“Dari 15.347 tersebut, 10 ribu diantaranya dijadwalkan dilakukan penyuntikan dosis II dalam bulan ini. Terbanyak mulai tanggal 23 Juli hingga 31 Juli,” kata Kadis Kesehatan Bengkulu Utara, Samsul Maarif, SKM, M.Kes.

Sekarang ini stok vaksin di Bengkulu Utara hanya tinggal 1.400 dosis untuk vaksin II program gebyar vaksin yang kemarin mulai berjalan di Sekretariat Satgas Penanganan Covid-19 dan Puskesmas. Sesuai dengan data jadwal vaksinasi, vaksin tersebut akan habis hingga 20 Juli mendatang. “Kita masih menunggu kiriman dari Dinkes Provinsi Bengkulu,” terangnya.

Samsul berharap pasokan vaksin akan terus bertambah sebelum 23 Juli mendatang. 23 Juli, Pemkab BU membutuhkan 4.450 dosis bagi masyarakat penerima dosis II yang mengikuti program Serbuan Vaksinasi yang digelar TNI dan Polri dalam rangka HUT Bhayangkara waktu lalu. “Kita juga sudah melaporkan kebutuhan kita yang memang sangat besar. Harapan kita bisa terpenuhi,” ujar Samsul.

Ia menuturkan Pemkab Bengkulu Utara melakukan vaksin secara massal. Sehingga antusiasme masyarakat mengikuti program vaksinasi sangat tinggi, apalagi didorong oleh TNI dan Polri dalam program serbuan vaksinasi. “Sepanjang Juni lalu kita melakukan vaksinasi dosis I dalam skala besar hingga awal Juli lalu,” pungkasnya.(qia)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: