HONDA

Mobil Dinas Rombongan Gubernur Terperosok di Langgar Jaya

Mobil Dinas Rombongan Gubernur Terperosok di Langgar Jaya

 

BENGKULU - Sebuah mobil Triton berplat dinas yang diketahui bagian dari rombongan Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah,  tergelincir di jalan berlumpur dan jurang sedalam kurang lebih 2 meter pada, Selasa (7/9) siang.

BACA JUGA: Meski Rusak, View Tower Sering Dijadikan Latar Konten TikTok

Tak ada korban dari peristiwa ini. Diketahui, rombongan hendak menuju ke Desa Langgar Jaya Kecamatan Bermani Ilir, Kabupaten Kepahiang Provinsi Bengkulu

Dari data terhimpun, mobil tersebut merupakan milik Protokol Pemprov Bengkulu yang tergabung dalam mobil rombongan Gubernur Bengkulu yang hendak menuju ke Desa Langgar untuk menghadiri kegiatan peresmian Listrik Desa (Lisdes), dan Program Tanggung Jawab Sosial Lingkungan (TJSL) PLN di Propinsi Bengkulu.

Serta, penyerahan listrik gratis kepada warga desa.

BACA JUGA: Hari Jadi ke-76 TNI AL, Lanal Bengkulu Sasar Masyarakat Maritim

Peristiwa tergelincirnya mobil milik pemprov tersebut, sempat direkam oleh salah satu orang, yang ikut tergabung dalam rombongan. Dalam video tampak sejumlah orang bahkan beberapa pejabat berada di lokasi.

Tampak juga mobil patwal milik kepolisian turut mencoba mengevakuasi kendaraan tersebut, menggunakan sling yang terbuat dari baja. "Sambil tarik sambil dorong ajak dak pak," ungkap salah seorang dari dalam video tersebut.

"Masuk jurang, mobil masuk jurang," balas si perekam video.

BACA JUGA: Aset Berpotensi Dilelang, Puskud Ngadu ke Gubernur

Tampak sejumlah orang yang berada di video tersebut berusaha melakukan evakuasi terhadap mobil yang tergelincir disalah satu kebun milik warga tersebut. Belum diketahui pasti apa kerusakan yang dialami mobil tersebut. Namun dikabarkan mobil telah berhasil dilakukan evakuasi.

Sayangnya, sampai berita ini di-update Kadis Kominfotik Provinsi Bengkulu Jaduliwan ketika dicoba dihubungi rakyatbengkulu.com  lewat sambungan telepon tak memberi respon.

BACA JUGA: Empat Pengendara Laka Beruntun di Kepahiang Coba Dimediasi Polisi

Sebagai gambaran, menuju Desa Langgar Jaya mesti melewati medan yang sulit. Jalan tanah, makin sulit dilalui pengendara saat hujan turun. Jalanan menjadi licin, hingga membuat pengendara mesti ekstra hati-hati. Baca Selanjutnya>>>

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: