HONDA

Liga Champions Grup F: Imbang, Posisi MU di Grup F Belum Aman

Liga Champions Grup F: Imbang, Posisi MU di Grup F Belum Aman

rakyatbengkulu.com, OLAHRAGA -  Hasil imbang Manchester United (MU), saat match day keempat liga champions kontra Atalanta di Stadio Gewiss pada Rabu (3/11) dini hari WIB masih riskan buat Cristiano Ronaldo dkk.

Meski sementara menduduki puncak klasemen grup F, raihan poin setan merah disamai Vilareal dengan koleksi sama-sama mengemas 7 poin.

Ini setelah pada laga terpisah, Kapal selam kuning, julukan bagi Villareal sukses mengemas 3 poin usai mengandaskan Young Boys dengan skor 2-0.

BACA JUGA: Liga Champions Grup A-D: Milan Makin Terbenam, Inter Belum Aman

Adapun Atalanta, tetap berpeluang menyodok dengan raihan 5 poin hasil dari 1 kali menang dan 2 kali imbang.

Menyisakan 2 laga tersisa, laga di grup F layaknya final bagi ketiga tim agar lolos ke putaran selanjutnya.

Sebelumnya, pada partai MU VS Atalanta Cristiano Ronaldo kembali mencetak gol. Dua golnya, mampu menyelamatkan MU dari kekalahan.

Menariknya, kedua gol dikemas Ronaldo di ujung pertandingan. Dari catatan uefa, Ronaldo mencetak gol di menit ke 45 +1 dan menit 90+1.

Pada laga tersebut, MU menguasai pertandingan dengan ball possesions 53 persen berbanding 47 persen milik Atalanta.

Meski bertindak sebagai tim tamu, pada laga yang dimainkan di  Stadion Bergamo Atalanta itu, MU juga unggul pada catatan sepakan akurat on target.

Yakni, 5 sepakan mengarah sasaran berbanding 4 sepakan dari Atalanta. (uefa/rakyatbengkulu.com)  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: