HONDA

Februari, CPNS Baru Mulai Bertugas

Februari, CPNS Baru Mulai Bertugas

BENTENG, rakyatbengkulu.com - Setelah diumumkan kelulusannya Jumat (24/12), CPNS baru Pemkab Bengkulu Tengah (Benteng) ini diperkirakan mulai bekerja Februari tahun depan.

Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Benteng  Apileslipi, S.Kom, M.Si menjelaskan, setelah pengumuman sudah dilaksanakan. BACA JUGA: Tak Ada Sanggahan, 7 Januari Pemberkasan CPNS

Para peserta diberikan waktu untuk menyampaikan sanggahan.

Apabila memang ada yang tidak puas dengan hasil tersebut, waktu sanggahan diberikan dari 25-27 Desember.

Setelah sudah disampaikan, maka Pansel akan melakukan evaluasi dan mengkaji lagi mengenai sanggahan yang disampaikan tersebut.

"Untuk masa menjawab sanggah para peserta akan dimulai dari Kemarin hingga 3 Januari 2022 mendatang. Jadi ada waktu 10 hari untuk Pansel menjawab sanggahan dari para peserta CPNS," jelasnya.

Kemudian tahapan selanjutnya, pansel akan kembali melakukan pengumuman, yakni pengumuman hasil pasca sanggah, yang akan dilaksanakan pada tanggal 4 - 6 Januari 2022.

Lanjutnya, setelah pengumuman pascasanggah, maka kepada semua peserta yang sudah dinyatakan lulus akan melakukan pemberkasan.

Pemberkasan dilakukan dua tahap, pertama para peserta harus mengupload secara online terlebih dahulu.

Kemudian berkas yang sudah diupload tersebut harus diserahkan kepada pansel dalam bentuk berkas fisik.

"Pemberkasan akan dilaksanakan 7 Januari hingga 2021 Januari 2022 mendatang. Berkas yang harus dilengkapi dalam pemberkasan terdiri dari pas foto terbaru, ijazah asli, transkrip nilai asli, asli daftar riwayat hidup, asli SKCK, surat keterangan sehat jasmani dan rohani. Kemudian melampirkan surat keterangan tidak mengonsumsi narkoba, asli surat bukti pengalaman kerja yang ditandatangani pejabat berwenang apabila masih bekerja," ujarnya.

Dia menambahkan, bagi peserta CPNS yang dinyatakan lulus namun tidak melaksanakan pemberkasan, maka CPNS yang bersangkutan dianggap mengundurkan diri dan tidak akan dilantik.

Usulkan NIP

Setelah pemberkasan dilakukan, mala tahapan selanjutnya, ialah pengusulan dan pembuatan NIP para CPNS yang lulus tersebut. BACA JUGA: Penerimaan CPNS Ditiadakan, Kuota PPPK 56 Formasi

Pengusulan dan pembuatan NIP ini dari tanggal 22 Januari hingga 22 Februari 2022 mendatang.

"Berdasarkan tahapan yang sudah ditetapkan oleh Badan Kepegawaian Negara (BKN) tersebut, maka diperkirakan para CPNS sudah mulai bertugas paling lambat pada bulan Februari mendatang. Pelantikan para CPNS terpilih ini diperkirakan akan langsung dilantik oleh Bupati Benteng, Dr. H. Ferry Ramli, SH, MH nantinya," tutup Lipi. (jee)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: