HONDA

Lima Kasus DBD, Dinkes Fogging Pemukiman

Lima Kasus DBD, Dinkes Fogging Pemukiman

SELUMA, rakyatbengkulu.com - Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Seluma mulai melakukan fogging fokus di pemukiman padat pendudukan lantaran sejak Desember 2021 lalu tercatat ada lima kasus demam berdarah Dengue (DBD) yang dialami warga Kabupaten Seluma.

Hal ini, adanya musim hujan dan cuaca tak menentu yang menimbulkan penyakit DBD. BACA JUGA: Ada 55 Kasus DBD di Kepahiang

Pasien DBD yang terkonfirmasi ini, terdapat di Tanah Lupis Kelurahan Pasar Tais sebanyak tiga orang. Satu orang di Desa Kembang Tanjung Kecamatan Lubuk Sandi dan satu orang di Desa Selingsingan Kecamatan Seluma Utara.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Seluma, Rudi Syawaluddin, menerangkan kegiatan fogging ini, tak hanya melibatkan Dinas Kesehatan, namun juga BPBD dan Satpol PP untuk membantu mensosialisasikan kepada masyarakat sebelum dilakukan fogging.

Fogging dilakukan sampai radius 300 meter, dari kediaman penderita DBD di masing-masing lokasi. Seperti yang dilaksanakan di Kecamatan Seluma, fogging menyisir dari rumah warga penderita DBD, hingga ke komplek perumahan Bupati Seluma

“Tercatat lima kasus DBD sampai akhir Desember kamarjn, kita lakukan fogging hingga radius 300 meter dari rumah warga penderita DBD,” terang Rudi Syawaluddin. BACA JUGA: Kekerasan Seksual pada Anak Naik 80 Persen

Rudi mengatakan, untuk penanganan bagi pasien dilakukan perawatan jika memang sudah sembuh akan diperbolehkan pulang kerumah. Untuk kawasan sekitar rumahkan akan dilakukan penyemprotan agar tidak terjadi penyembaran.

“Penanganan seperti biasa akan dilakukan perawat dan kebersihan lingkungan,” jelasnya.

Sementara itu, kawasan pendapat pendudukan yang terdapat di Kabupaten Seluma diantaranya Kelurahan Pasar Tais, Cahaya Negeri, di daerah Talo dan lainnya. Dinas Kesehatan akan melakukan penyemprotan melalui puskemas setempat. (juu)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: