Covid-19 Varian Omicron Ditemukan di Bengkulu, Tiga Pasien Terjangkit
BENGKULU, rakyatbengkulu.com - Kasus Covid-19 varian Omicron terdeteksi dan muncul di Bengkulu. Ada sebanyak tiga pasien Covid-19 yang terpapar Covid-19 varian omicron.
Hal ini diungkapkan Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Bengkulu, dalam Konferensi Pers yang digelar Rabu (9/2) bertempat di Kantor Dinkes Provinsi Bengkulu. BACA JUGA: Kembali Meningkat, Positif Covid-19 di Bengkulu Capai 79 Orang
Kepala Dinkes Provinsi Bengkulu, Herwan Antoni mengatakan, terungkapnya Covid-19 varian Omicron ini setelah pihaknya menerima sebanyak 5 sampel hasil pemeriksaan dari Litbangkes Kemenkes RI yang dikirimkan pada tanggal 27 Januari 2022 lalu.
Dari sebanyak 5 sampel yang ke luar dan diterima Dinkes Provinsi, sebanyak 3 sampel diantaranya terpapar varian Omicron.
Tiga sampel yang terpapar varian omicron tersebut yakni, satu pasien seorang perempuan dengan usia 34 tahun pekerjaan Ibu Rumah Tangga (IRT) alamat Kota Bengkulu.
Riwayatnya, memiliki perjalanan pulang dari Jakarta dan kontak erat dengan yang terkonfirmasi.
Pasien lain yang terpapar yakni seorang perempuan usai 22 tahun, seorang ASN vertikal yang berdomisili di Kota Bengkulu namun memiliki KTP asal Tangerang Selatan dan berkontak erat dengan pasien terkonfirmasi di Jakarta.
Serta, pasien seorang laki-laki berusia 53 tahun ASN vertikal yang berdomisili di Kota Bengkulu namun memiliki KTP asal Bogor.
"Sejumlah sampel yang kita kirim ke Litbangkes pada Januari lalu. 5 sampel diantaranya hasilnya sudah ke luar. Dari 5 sample yang ke luar ini sebanyak 3 sampel diantaranya hasil pemeriksaannya dinyatakan positif terpapar Covid-19 varian Omicron," sampai Herwan Antoni. BACA JUGA: Kembali Sekolah Tiga Kali Seminggu
Lanjutnya, saat ini ketiga pasien terkonfirmasi varian Omicron tersebut masih melakukan isolasi dan perawatan mandiri.
Dengan ditemukannya varian Omicron ini, pihak Dinkes kembali mengimbau masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan. Serta bagi masyarakat yang belum melaksanakan vaksinasi, dia meminta segera melakukan vaksinasi. (tok)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: