HONDA

Kepergok Maling, Pria 25 Tahun Asal Batam Tertangkap Warga

Kepergok Maling, Pria 25 Tahun Asal Batam Tertangkap Warga

 

BENGKULU, rakyatbengkulu.com - Seorang pria berusia 25 tahun berinisial DM warga asal Kota Batam Provinsi Kepulauan Riau diamankan warga, Selasa (29/3) malam.

Ini setelah dirinya diteriaki maling dan akhirnya tertangkap tangan, melakukan pencurian kendaraan sepeda motor di kawasan Perumahan Padang Kemiling, Kelurahan Pekan Sabtu, Kota Bengkulu. BACA JUGA: Pengobatan Balita Gizi Buruk Ditanggung Jamkesda

Data terhimpun, DM melakukan aksi pencurian dengan salah seorang rekannya yang berhasil melarikan diri setelah ketahuan oleh warga.

DM yang tertangkap tangan oleh warga, saat ini telah diamankan di Mapolsek Selebar.

Kronologi kejadian berawal saat korban Tukimin yang berada di ruang tengah, kediamannya mendengar suara gaduh dari luar rumah.

Curiga korban kemudian keluar dan melihat pelaku menggeser sepeda motor.

Pelaku yang melihat korban menjadi panik, hingga mencoba melarikan diri.

Oleh korban, pelaku langsung langsung  diteriaki maling.

Malang bagi DM, ia berhasil diamankan warga sekitar.

Pihak kepolisian yang mendapatkan informasi ada pelaku pencurian diamankan warga, langsung mendatangi lokasi.

Pelaku kemudian diamankan pihak kepolisian, untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.

Kasi Humas Polres Bengkulu, AKP Sugiharto membenarkan adanya kejadian tersebut.

Saat ini, pelaku telah diamankan di Mapolsek untuk ditindaklanjuti. BACA JUGA: Motor Ditendang, Handphone Dirampas

"Benar untuk terduga pelaku pencurian kendaraan sepeda motor sudah diamankan dan saat ini masih dilakukan pemeriksaan dan pengembangan lebih lanjut di Mapolsek," ungkapnya, Rabu (30/3).

Selain itu, petugas juga mengamankan 1 unit sepeda motor hasil curian serta 1 buah kunci kontak dan kunci Y sebagai barang bukti. (tok) 

Simak Video Berita 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: