Cek Kesiapan Suku Cadang Perusahaan Otobus, Belasan Sopir Tes Urine
BENGKULU, rakyatbengkulu.com - Dinas Perhubungan Kota Bengkulu bersama Satlantas Polres Bengkulu melakukan sidak kesiapan armada Perusahaan Otobus menjelang pelaksanaan mudik lebaran tahun 2022, Kamis (21/4).
Kali ini petugas menyambangi pool PO. SAN yang berada di Kelurahan Rawa Makmur Kota Bengkulu.
Dalam sidak tersebut petugas mengecek kesiapan dan kelayakan kendaraan yang akan melayani calon pemudik serta melakukan kesiapan suku cadang kendaraan bus yang akan beroperasi pada masa mudik Lebaran.
"Giat kita hari ini khususnya pada pengecekan suku cadang kendaraan. Kita mengecek kesiapan PO. SAN dalam menyiapkan peralatan kendaraan pada saat menghadapi Lebaran tahun ini," sampai Kadishub Kota Bengkulu Hendri Kurniawan, Kamis (21/4). BACA JUGA: Hati-hati Naik Travel Gelap, Tak Ada Jaminan Bagi Penumpang
Dalam pengecekan ini dipastikan, perusahaan otobus menggunakan alat dan suku cadang asli untuk armada yang melayani pemberangkatan calon pemudik.
Penggunaan suku cadang asli diwajibkan guna memberikan pelayanan yang aman bagi penumpang serta menghindari hal - hal yang tidak diinginkan, seperti kerusakan saat armada melakukan perjalanan mudik.
"Dari hasil pengecekan kita sejauh ini armada PO SAN layak jalan dan telah menggunakan suku cadang original. Pengecekan ini kita lakukan menjelang kesiapan Lebaran," sambung Hendri.
Sementara itu, Humas PO. SAN, Fredi menyebutkan pada mudik Lebaran tahun ini pihaknya mengoperasikan sebanyak 38 armada bus yang melayani 6 trayek ke luar daerah Bengkulu.
"Kita ada 38 armada yang melayani keberangkatan ke luar daerah Bengkulu. Untuk driver sendiri kita ada sebanyak 96 orang dan ada 102 orang konektor," jelas Fredi.
Cek Urine Bagi Sopir Bus
Selain melakukan pengecekan suku cadang, juga dilakukan tes urine dan pemeriksaan kesehatan bagi para sopir otobus bekerja sama dengan pihak BNN Kota Bengkulu. BACA JUGA: 10 Senpi Ditarik dari Personel Polres RL
Dari 12 sampel sopir yang diambil urinenya keseluruhan hasilnya, dinyatakan negatif zat narkotika.
Sementara dari pemeriksaan tes kesehatan ada dua orang sopir yang mengalami darah tinggi, sehingga diminta untuk beristirahat.
"Kita ambil 12 sampel untuk tes urine. Dan dari keduabelasnya ini bebas narkoba. Namun dari hasil pemeriksaan ditemukan dua sopir yang mengalami darah tinggi.
Rekomendasinya untuk kedua supir ini untuk tidak membawa kendaraan dulu sampai kondisi dinyatakan sehat," pungkas Fredi. (tok) Baca Selanjutnya>>>
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: