Gencarkan Pembinaan Seluruh Perpustakaan
BENGKULU, rakyatbengkulu.com – Usai melakukan pembinaan perpustkaan desa di Kabupaten Bengkulu Tengah, Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Bengkulu H. Meri Sasdi, M.Pd, juga akan melakukan pembinaan serupa di seluruh Kabupaten dan Kota yang ada di Provinsi Bengkulu.
“Kita juga akan lakukan pembinaan di kabupaten dan desa-desa yang lainya setelah ini,” ujar Meri Sasdi saat melakukan pembinaan di Desa Sri Kuncoro kemarin lusa (26/4).
Pembinaan ini bertujuan agar perpustakaan yang ada di Kabupaten dan Desa itu dapat lebih maju dan berkembang dan tau peran perpustakaan di sesunguhnya. “Sesunguhnya peran dari pada perpustakaan itu sangat penting, terutama dari sisi pertumbuhan perekonomian suatu desa,” terangnya.
Dilanjutkannya, pembinaan ini juga terdapat pada Peraturan Gubernur (Pergub), Nomor 30 tahun 2019. Tentang, transformasi perpustakaan berbasis inklusi sosial di Provinsi Bengkulu. Dalam pembinaan yang dilakukan beberapa waktu lalu, ia menyampaikan jika perpustakaan yang ada di daerah boleh mengajukan peminjaman buku secara berkala waktu kepada dinas Perpustakaan.
Karena menurutnya buku yang ada itu jika tidak digunakan maka tidak akan ber manfaat. “Masukan saja surat nanti kita akan proses peminjaam itu agar buku-buku di perpustakaan. Terutama perpustakaan desa itu bisa bertambah dan bisa lebih bermanfaat,” tutupnya. (cw2/prw)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: