HONDA

Thomas Cup 2022: Indonesia Atasi Singapura 4-1

Thomas Cup 2022: Indonesia Atasi Singapura 4-1

 

TIM Thomas Cup 2022 Indonesia menang 4-1 atas Singapura.

Laga perdana  Grup A Thomas Cup 2022 dimenangkan tim merah putih usai partai terakhir, tunggal putra ketiga Indonesia, Shesar Hiren Rhustavito  atas Jia Wei Joel Koh.

Bertanding di Impact Arena, Bangkok, Minggu (8/5) malam WIB, Vito -sapaan akrab Shesar Hiren Rhustavito- menang dua gim langsung atas Jia dengan skor 21-16, 21-7 dalam waktu 35 menit.

BACA JUGA; Thomas Cup 2022: Upaya Pertahankan Gelar Dimulai

Dengan hasil ini, Pasukan Merah Putih meraih kemenangan perdananya di Thomas Cup 2022 dengan skor 4-1 atas Singapura.

Satu-satunya poin Singapura pada pertemuan ini diraih melalui tunggal putra andalan mereka, Loh Kean Yew.

Juara dunia 2021 itu, mampu mengatasi perlawanan Anthony Sinisuka Ginting dengan skor 21-13, 21-14.

Beruntung, empat pemain berikutnya yang diturunkan mampu menyumbangkan poin untuk Indonesia dan memastikan kemenangan.

Wakil Indonesia yang meraih kemenangan adalah Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, Jonatan Christie dan Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana.

Fajar/Rian mengatasi perlawanan Hee Yong Kai Terry/Loh Kean Hean dengan skor 21-14, 19-21, 21-12.

Jonatan Christie membawa Indonesia unggul 2-1, seusai menang melawan Jia Heng Jason Teh dengan skor 21-19, 21-13.

Adapun kemenangan Indonesia pada laga ini dipastikan oleh Bagas/Fikri.

BACA JUGA: Belum Beri Rekomendasi Penundaan PTM

Juara All England 2022 itu menang atas wakil Singapura Danny Bawa Chrisnanta/Juan Liang Andy Kwek dengan skor 24-22, 21-14.

Kemenangan atas Singapura membawa Indonesia berada di puncak klasemen Grup A Thomas Cup 2022.

Adapun untuk Singapura, untuk sementara ada di posisi juru kunci seusai kalah dari Indonesia.

Indonesia sendiri dijadwalkan menghadapi laga berikutnya melawan Thailand, Senin (9/5) malam pukul 19.00 WIB. (bwf/mcr16/jpnn/rakyatbengkulu.com)

Hasillengkap Indonesia melawan Singapura

Tunggal putra: Anthony Ginting vs Loh Kean Yew 13-21, 14-21

Ganda putra: Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Hee Yong Kai Terry/Loh Kean Hean 21-14, 19-21, 21-12

Tunggal putra: Jonatan Christie vs Jia Heng Jason Teh 21-19, 21-13

Ganda putra: Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana vs Danny Bawa Chrisnanta/Juan Liang Andy Kwek 24-22, 21-14

Tunggal putra: Shesar Hiren Rhustavito vs Jia Wei Joel Koh 21-16, 21-7

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: