HONDA

Dukung Percepatan Pembangunan Lanjutan Jalan Tol 

Dukung Percepatan Pembangunan Lanjutan Jalan Tol 

  BENGKULU, rakyatbengkulu.com - Setelah tuntas dengan pembangunan seksi I Jalan Tol Bengkulu Tol Bengkulu - Lubuklinggau tahun ini, direncanakan pembangunan sesi II nya akan berlanjut pada tahun depan. Hal ini pun mendapatkan dukungan dari Sekretaris Komisi III, Herwin Suberhani, SH, MH. Menurutnya, dengan terus berlanjut untuk tol Bengkulu ini, maka akan memberikan dampak positif untuk pertumbuhan ekonomi Bumi Rafflesia. "Untuk tahap satu setelah kita lalui tahapan ini, luar biasa ya. Membuat masyarakat lebih antusias dengan adanya jalan tol. Harapan kita agar pengoperasian jalan tol ini harus segera. Karena masyarakat juga menanti dibukanya jalan tol ini, " kata Herwin. Pembangunan jalan tol seksi II Taba Penanjung-Kepahiang, telah masuk dalam Rencana Kerja Pemerintah (RKP) Tahun Anggaran 2023. Untuk itu, ia meminta semua pihak ikut mengawal akan rencana mega proyek di provinsi ini. Sehingga dapat benar-benar terealisasikan. Pasalnya, pembangunan jalan tol ini memiliki dampak besar bagi perekonomian di Provinsi Bengkulu. "Kita juga apresiasi rencana pembangunan lanjutan jalan tol tahap dua. Kita tentu dukung, khususnya untuk HK agar keberlanjutan pembangunan jalan tol ini bisa maksimal. Sehingga Bengkulu tidak tertinggal dari daerah lain, yang sudah menggunakan akses jalan tol yang sudah beroperasi seperti Palembang dan Lampung, " imbuhnya. Ia optimistis jika pembangunan lanjutan tol Bengkulu ini. Apalagi beberapa waktu lalu, Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah bertemu dengan Pimpinan PT. Hutama Karya (HK), terkait kelanjutan pembangunan seksi II, memang secara teknis dalam perencanaan pembangunan nasional Musrenbang nasional 2022 akan dimulai di tahun 2023. " Jika sudah beroperasi secara maksimal maka ini penopang perekonomian masyarakat. Kita juga apresiasi perjuangan dari kepala daerah, khususnya Gubernur Bengkulu yang berkomunikasi dengan HK, " papar Ketua Fraksi Gerindra DPRD Provinsi Bengkulu ini, " ucap Herwin. Selain itu, dari pihak legislatif sendiri dipastikan akan ikut bersinergi untuk kelancaran jalannya proyek pembangunan sesi II ini. Sehingga, harapan masyarakat Provinsi Bengkulu bisa segera terwujud, memiliki jalan tol dan tentu membuka akses pertumbuhan ekonomi semakin besar. "Mudah mudahan dengan bersinergi, kami DPRD juga selalu berkomunikasi dengan pihak HK untuk dapat ini segera terlaksana, " demikian Herwin. (war/prw)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: