HONDA

8 Kepsek Dilantik, Ini Daftarnya

8 Kepsek Dilantik, Ini Daftarnya

 

BENTENG, rakyatbengkulu.com - Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng) kembali melakukan pelantikan delapan kepala sekolah (Kepsek). Kepsek yang dilantik terdiri dari tujuh Kepala SD dan satu Kepala SMP.

Kepala BKPSDM Benteng, Apileslipi, S.Kom, M.Si menjelaskan, delapan orang kepsek yang dilantik ini untuk mengisi enam jabatan kepsek yang mengalami kekosongan dan dua kepsek lagi hanya bertukar tempat atau sekolah. Enam jabatan kepsek tersebut beberapa hari lalu sempat dinonjobkan karena belum melakukan penyesuaian basis atau belum memiliki pendidikan S1. BACA JUGA: PGRI Pertanyakan Mutasi Kepsek

"Setelah mereka telah melakukan penyesuaian basis dan sudah terdata di Badan Kepegawaian Negara (BKN) bahwa mereka sudah S1, mereka kembali dilantik menjadi kepsek,” jelas Lipi.

Enam kepsek yang kembali dilantik menjadi kepsek yakni Titi Hartati, S.Pd Kepala SDN 47. Iskandar, S.Pd Kepala SDN 87, Dahlan dalimunte, S.Pd Kepala SDN 06. Roftin Nohadi, S.Pd Kepala SDN 57, Hedison Wan Putra, S.Pd Kepala SDN 90 dan Suhartati, S. Pd Kepala SMPN 26. Sedangkan Kartini, S.Pd Kepala SDN 48 dan Zaituni, S.Pd Kepala SDN 11, hanya bertukaran posisi.

"Saat ini tidak ada lagi jabatan kepsek yang kosong di satuan pendidikan di Kabupaten Benteng," ujarnya. BACA JUGA: Sudah di Bengkulu, Banyak PR Menanti Caretaker Benteng  

Lihat Sikon

Terpisah, Ketua PGRI Benteng, Supriyanto, S.Pd mengatakan dengan kembali diisi jabatan kepsek yang kosong. Proses pembelajaran di sekolah bersangkutan bisa berjalan dengan lancar ke depannya. "Semoga kejadian seperti ini tidak terulang lagi, sebab akan menganggu proses pembelajaran di sekolah," ucapanya.

Sementara itu, Ketua DPRD Benteng, Budi Suryantono, S.Sos, M.Si mengharapkan ke depan apabila ingin melaksanakan mutasi terhadap kepsek, hendaknya melihat momen dan waktu yang pas. "Kami tidak melarang Pemkab Benteng melakukan mutasi dan rotasi. Sebab semua ini demi penyegaran dan motivasi dalam bekerja, tapi lagi lihat kondisi dan situasi," tutupnya. (jee)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

"
"