HONDA

Peringkat FIFA Terkini, Brazil Terbaik, Timnas Masih di Bawah Malaysia

Peringkat FIFA Terkini, Brazil Terbaik, Timnas Masih di Bawah Malaysia

Peringkat FIFA per 23 Juni 2022. foto; FIFA--

FIFA secara resmi kembali merilis peringkat sepakbola negara - negara terbaik se jagad. Per 23 Juni 2022, di peringkat teratas, tak ada perubahan. Brazil dan Belgia mengisi daftar peringkat 1 dan 2.

Peringkat tiga, Argentina dengan Lionel Messi nya menyalip Perancis yang harus turun ke peringkat ke empat. Di posisi 10 besar cukup mengejutkan, tak ada nama raksasa eropa Jerman di sana. 

Jerman terdepak ke peringkat 11 FIFA.  

BACA JUGA: Piala Dunia 2022: Spanyol – Jerman 1 Grup

Adapun negara - negara asia, posisi teratas diisi Iran di peringkat 23. Kemudian, Jepang di urutan 24 dan korea Selatan di posisi 28 

Lantas bagaimana dengan posisi Indonesia? Ada progres, dengan total poin 1019,19 rangking Timnas Indonesia naik dari pemeringkatan terakhir yang dilakukan FIFA periode sebelumnya.

Capaian tersebut tentu saja tak lepas dari hasil positif saat kualifikasi Piala Asia di Kuwait belum lama ini. 

Lolos ke putaran final dengan menduduki peringkat kedua di bawah Jordania, mendongkrak peringkat Timnas Indonesia. 

BACA JUGA: Ada Bale di Piala Dunia 2022 Qatar

Saat laga kualifikasi, Timnas sukses meraih 6 poin dengan 2 kali menang dan sekali kalah.

Di kawasan Asia Tenggara, peringkat Timnas masih belum bisa menyalip negara - negara tetangga. Di sini, Vietnam masih yang terbaik. 

Vietnam sudah berada di peringkat 100 besar dunia, tepatnya rangking 97 FIFA. Lalu, Thailand di urutan 111. Malaysia juga masih lebih baik dengan berada di urutan ke 147.  

 

 

 

Peringkat FIFA per 23 Juni 2022

1. Brazil

2. Belgia

3. Argentina

4. Perancis

5. Inggris

6. Spanyol

7. Italia

8. Belanda

9. Portugal

10. Denmark

...

23. Iran

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: