BANER HONDA - YAMAHA DALAM 2023

Jadwal Perempat Final All England Jumat 17 Maret 2023, Ganda Putra: Nomor 1 Dunia Lawan Juara Bertahan

Jadwal Perempat Final All England Jumat 17 Maret 2023, Ganda Putra: Nomor 1 Dunia Lawan Juara Bertahan

Fajar/Rian melangkah ke Final All England 2023. foto: BWF --rakyatbengkulu.com

 

JADWAL Perempat Final All England 2023 menempatkan 7 partai akan dimainkan pebulutangkis Indonesia hari ini, Jumat 17 Maret 2023.

Dari 7 partai Perempat Final All England 2023 ini, 1 partai akan bentrok sesama pemain Pelatnas. 

Di nomor ganda putra, pebulutangkis nomor 1 dunia Fajar Alfian/M Rian Ardianto melawan juara bertahan Bagas Maulana/M Shibibul Fikri.

Dua pasangan ganda putra Indonesia lainnya, Leo Rolly/Daniel Marthin dan Ahsan/Hendra juga akan berjuang menghadapi lawan masing-masing untuk memperebutkan tiket semifinal All England 2023.

BACA JUGA:Yes! Ginting dan Ahsan/Hendra Lolos ke Perempat Final All England 2023

BACA JUGA:Jojo Ungkap Alasan Langsung Keok di Babak Pertama All England 2023  

Pebulutangkis Indonesia lainnya yang akan berlaga hari ini di Perempat Final All England 2023 adalah, pasangan ganda putri Apriani Rahayu/Siti Fadiah akan melawan ganda Korea Bae Ha Na/ Lee So Hee. 

Lalu, di nomor tunggal Indonesia masih menempatkan 1 wakilnya. Tunggal putri, Gregoria Mariska Tunjung melawan wakil China Chen Yu Fei. Serta, Antony Sinisuka Ginting melawan wakil Denmark Anders Antonsen.  

Di nomor ganda campuran, pasangan Rehan Naufal/Lisa Ayu juga menjadi satu-satunya yang tersisa di Perempat Final All England 2023. 

Rehan/Lisa, akan menjajal pasangan Jepang Kyohei Yamasita/Naru Shinova di Perempat Final All England 2023.

Ini setelah dua pasangan ganda campuran Indonesia lainnya tumbang di 16 besar All Englnad 2023, Praven Jordan/Melati Deva dan Zacharia Josiahno. 

BACA JUGA:Axelsen Susul Jojo Tumbang dari Non Unggulan, Indonesia sudah Kirim 6 Wakil di Perempat Final All England

BACA JUGA:Kabar Buruk Buat PPPK Lulus Passing Grade 2021, Pemprov Tak Bisa Akomodir, Ini Alasannya

Sumber: