BANER HONDA - YAMAHA DALAM 2023

Kencangkan Sabuk, Siap-siap Daftar Seleksi CPNS 2023, Ada Formasi untuk Intelijen, PPPK Ditambah

Kencangkan Sabuk, Siap-siap Daftar Seleksi CPNS 2023, Ada Formasi untuk Intelijen, PPPK Ditambah

ilustrasi seleksi CPNS--dokumen/rakyatbengkulu.com

 

JAKARTA, RAKYATBENGKULU.COM - Siap-siap mengikuti seleksi CPNS 2023. Persiapkan diri Anda semaksimal mungkin dan kencangkan sabuk untuk melesat ke tahapan seleksi. 

Karena persaingan pada seleksi CPNS 2023 dipastikan bakal berlangsung ketat, lantaran formasi yang disediakan sangatlah terbatas.

Terbatasnya formasi tersebut telah disesuai dengan arah kebijakan dari pemerintah dalam pengadaan ASN Tahun 2023, yang di mana seleksi CPNS 2023 akan dilakukan sangat selektif.

Kebijakan ini juga sesuai dari target mengurangi jumlah PNS dan akan menambah jumlah Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja atau PPPK.

BACA JUGA:Di Depan Ortu dan Satpol PP Sejoli yang Terjaring di Semak Belukar Teken Perjanjian

BACA JUGA:Kesempatan Menjadi PPT Madya dan Pratama di KemenPAN RB, Pendaftaran Hingga 20 Maret 2023

Data BKN menyebutkan jumlah Pegawai Negeri Sipil (PNS) Republik Indonesia yang berstatus aktif per tanggal 31 Desember 2021 sebanyak 3.995.634 orang. 

Data tersebut bersumber dari Buku Statistik PNS bulan Desember 2021 yang sudah diterbitkan Deputi Bidang Sistem Informasi Kepegawaian BKN.

Dari jumlah PNS terus mengalami penurunan sebesar 4,1 persen dibandingkan dengan jumlah PNS sebelumnya yang tercatat pada 31 Desember 2020.

Penurunan dari jumlah PNS tersebut seiring dengan kebijakan yang diadopsi oleh Pemerintah Indonesia.

BACA JUGA:Kemendag Musnahkan 730 Bal Barang Bekas Impor Senilai Rp10 Miliar

BACA JUGA:MenPAN RB Membawa Semangat Birokrasi Berdampak Bagi ASN Bengkulu

Hal ini juga sebagaimana yang sudah diterapkan di beberapa negara maju, dengan melakukan perubahan komposisi antara civil servant atau pembuat kebijakan (PNS) yang lebih sedikit, sementara jumlah government worker/public services (PPPK) lebih banyak.

Sumber: