HONDA

Ady Setiawan Dilarikan ke RS, Kena Sikut Arief Catur Pamungkas, Saat Laga Persebaya Vs Dewa United

Ady Setiawan Dilarikan ke RS, Kena Sikut Arief Catur Pamungkas, Saat Laga Persebaya Vs Dewa United

Ady Setiawan Dilarikan ke RS, Kena Sikut Arief Catur Pamungkas, Saat Laga Persebaya Vs Dewa United--persebaya.id

BENGKULU, RAKYATBENGKULU.Com - Pertandingan yang mempertemukan antara Persebaya melawan Dewa United Sabtu lalu membuat warga Indonesia tegang. Kenapa bisa begitu? Ternyata guys para pecinta sepak bola tanah air hampir saja kembali berduka.

Pada menit 37, terjadi pelanggaran keras yang dilakukan Arief Catur Pamungkas dari Dewa United pada Ady Setiawan. Lho apa yang terjadi? Ternyata guys pemain Dewa United ini menyikut kepala bagian belakang Ady Setiawan. Akibatnya Ady Setiawan kolaps dan harus dibawa ambulans ke rumah sakit terdekat.

BACA JUGA:Rumornya Carlo Ancelotti Tidak Perpanjang Kontrak, Siapakah Pelatih Real Madrid Selanjutnya?

Terbaru, terbaru Ady Setiawan sudah membaik, tapi sang pemain tetap harus dirawat lebih lama di rumah sakit dan tidak akan mengikuti pertandingan Persebaya selanjutnya, sampai sembuh total. Para pemain Persebaya sangat menyayangkan kelakukan Arief Catur Pamungkas, karena menurut mereka itu pelanggaran yang serius dan bisa mengakibatkan kematian.

Tidak hanya para pemain Persebaya, netizen Indonesia juga ramai-ramai menekan pemain Dewa United. Bahwa kelakuan sang pemain bukan seperti pemain sepak bola, tapi lebih mirip petarung MMA. 

BACA JUGA:KUR BRI 2023, Pinjaman Rp 50 Juta Cicilan Rendah hanya 1.083.333 per Bulan, Cocok untuk Pengembangan Usaha

Bahkan sosial media Catur Pamungkas tidak luput dari serangan netizen Indonesia. Arief Catur Pamungkas sendiri sudah minta maaf langsung ke Ady Setiawan saat menjenguknya ke rumah sakit.

Para pencinta sepak bola mengharapkan kejadian mantan kipper Persela Lamongan Coirul Huda tidak terjadi lagi. Sudah cukup sepak bola kita berduka atas kematian Coirul Huda. Jangan sampai kita menambah kejadian tidak mengenakan seperti itu di sepak bola Indonesia.(**)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: