Sepeda Motor Listrik Harga Rp7,9 Juta, Ekonomis dan Berbasis Teknologi Canggih
Ekonomis dan berbasis teknologi canggih, sepeda motor listrik harga Rp7,9 juta.--Foto: Facebook.com/Ecgo_motorlistrikpku
BENGKULU, RAKYATBENGKULU.COM - Semakin ramai saja produsen sepeda motor listrik meramaikan pangsa pasar otomotif di Indonesia, khususnya sepeda motor listrik.
Seperti salah satu produsen sepeda motor listrik ECGO melalui distributor resminya, EVMOTO meluncurkan sepeda motor listrik ECGO 3 A/ T dengan harga yang cukup terjangkau yang dibanderol sebesar Rp7,9 juta.
Sepeda motor listrik ini menjadi solusi ekonomis dan berbasis teknologi canggih bagi semua kalangan masyarakat di Indonesia.
Diketahui sepeda motor listrik ini sudah mendapatkan sertifikasi Tingkat Komponen Dalam Negeri atau TKDN sebesar 57,89 persen dari Kementerian Perindustrian.
BACA JUGA:Tidak Perlu Charge Baterai, Sepeda Motor Listrik Ini Cukup Menggunakan Kuota Perjalanan
Hal ini juga didukung oleh subsidi dari pemerintah Indonesia dan potongan harga dari EVMOTO sehingga menjadikan sepeda motor listrik ini harga lebih terjangkau dibanding sebelumnya.
Sepeda motor listrik ECGO 3 diklaim sebagai akses terhadap transportasi yang ramah lingkungan dan terjangkau. Sepeda motor listrik ini menjadi kunci menuju masa depan yang lebih berkelanjutan.
Sepeda motor listrik ECGO 3 A/T, diharapkan bisa memberikan dampak nyata di dalam mengurangi emisi karbon dan meningkatkan kualitas hidup masyarakat.
Sepeda motor listrik ECGO 3 A/ T sudah bisa diakses oleh masyarakat indonesia sejak 13 November lalu melalui dealer-dealer ECGO di seluruh Indonesia atau bisa melalui situs web resminya www.ecgoevmoto.com.
BACA JUGA:Tampilan Desain Futuristik, Sepeda Motor Listrik Polytron EVO FOX-R Dibanderol Rp13,5 Juta
Untuk harga promosi ini adalah hasil kerja sama antara ECGO dan EVMOTO.
Sepeda motor listrik ini memberikan penawaran berbagai fitur canggih, antara lain seperti ketahanan air sampai 30 cm, torsi 140NM, dan juga pengisian daya cepat.
Sepeda motor listrik ECGO 3 juga dilengkapi dengan dinamo sampai 3000 W, sehingga sepeda motor listrik ini bisa mencapai kecepatan sampai 75 km/ jam dan menempuh jarak sampai 80 km per pengisian daya baterai.
Selain itu untuk jarak tempuhnya bisa diperluas menjadi lebih dari 200 km dengan memakai 3 baterai pada slot yang tersedia.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: