HONDA

Tips Merawat AC Mobil Agar Awet dan Tetap Sejuk, 5 Cara Ini Bisa Dilakukan!

Tips Merawat AC Mobil Agar Awet dan Tetap Sejuk, 5 Cara Ini Bisa Dilakukan!

Tips Merawat AC Mobil Agar Awet dan Tetap Sejuk, 5 Cara Ini Bisa Dilakukan!--Ilustrasi foto: freepik.com/kucheruk

BENGKULU, RAKYATBENGKULU.COM - Perawatan pada sebuah mobil tidak hanya seputar mesin atau soal laju pacunya saja. Saat anda memutuskan memiliki sebuah mobil, maka berbagai komponen yang ada di dalamnya harus diperhatikan dan dirawat dengan sebaik mungkin. Salah satu komponen tersebut adalah AC mobil.

Pada saat AC mobil berfungsi dengan optimal, AC mobil bisa mendinginkan kabin atau suhu ruangan di dalam mobil. Dengan demikian, maka pengendara ataupun penumpang bisa merasa nyaman selama perjalanan.

Terlebih jika mobil digunakan di kota dengan cuaca yang cukup panas, sehingga AC mobil yang berfungsi dengan baik akan sangat dibutuhkan. 

Selain itu, perlu anda ketahui bahwa AC mobil ternyata juga memiliki peran yang penting pada saat musim hujan.

BACA JUGA:Pilihan Terbaik! Mobil Sedan Bekas Harga 30 Juta untuk Pemula

Saat hujan turun, maka kaca mobil akan berembun sehingga ada perbedaan suhu di luar dan di dalam ruangan mobil. Oleh karena itu, untuk mengatasinya pengendara tetap wajib menyalakan AC mobil.

Dengan demikian maka embun akan menghilang dengan sendirinya dan jarak pandang pengendara bisa menjadi lebih jelas.

Mengingat AC mobil mempunyai fungsi dan peran yang sangat penting, maka pemilik mobil harus mengetahui bagaimana cara merawat AC mobil dengan benar. Berikut ini beberapa informasinya untuk anda:

1. Jangan merokok di dalam mobil

BACA JUGA:Bagaimana Cara Memanaskan Mobil Matic yang Aman dan Benar? Ikuti 4 Tips Berikut Ini

Bagi beberapa pengemudi maupun penumpang, merokok di dalam mobil menjadi suatu kebutuhan karena alasan tertentu seperti untuk menghilangkan rasa kantuk atau bosan. Meskipun demikian, hal seperti ini sebaiknya perlu dihindari.

Selain bisa meninggalkan bau yang tidak sedap di dalam kabin, merokok di dalam mobil juga bisa membuat sirkulasi AC mobil tercemar oleh asap rokok.

Asap rokok kemungkinan bisa masuk ke dalam sistem sirkulasi AC mobil dan mengendap di dalamnya. Maka akibatnya, udara yang keluar dari AC mobil akan bercampur dengan nikotin. 

Asap rokok juga bisa menempel pada evaporator AC mobil sehingga akan mengganggu kinerja AC mobil tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

"
"