7 Desain Rumah Minimalis Nyaman dengan 1 Lantai
7 Desain Rumah Minimalis Nyaman dengan 1 Lantai--Instagram.com/ desain.rumahmoderen
BENGKULU, RAKYATBENGKULU.COM - Di era sekarang ini tentu sudah banyak sekali muncul ide-ide baru untuk tempat tinggal, yaitu mulai dari dengan rumah tumbuh, rumah pintar, hingga rumah minimalis.
Kebanyakan para kaum muda memilih rumah dengan nuansa yang minimalis dan simpel, kini semakin bayak digemari.
Selain dapat menghemat ruangan, dengan membangun rumah minimalis yang sederhana akan membutuhkan investasi yang lebih sedikit dibandingkan dengan rumah yang mewah dan besar.
Serta biaya untuk perawatannya pun juga cukup terjangkau, dimana hunian yang minimalis dan nyaman dengan 1 lantai sering kali dipilih oleh keluarga muda saat ini.
Desain rumah yang minim sekat dan pembatas ruangan tentu akan membuat rumah terasa lebih luas, denagan memanfaatkan ruang yang kompak untuk kenyamanan tempat tinggal.
BACA JUGA:6 Rekomendasi Denah Rumah Type 80 yang Elegan, Mana yang Kamu Suka?
Nah berikut ini Rakyatbengkulu.com telah merangkum beberapa desain rumah minimalis yang nyaman dengan 1 lantai yang dikutip dari berbagai sumber, yaitu sebagai berikut ini:
1. Rumah Minimalis 1 Lantai dengan 3 Kamar Tidur
Rumah dengan model yang satu ini memiliki area yang cukup besar sehingga tentu dapat menampung 3 kamar tidur, desain ini terdapat dua dari tiga kamar yang tidur sudah dilengkapi dengan kamar mandi dan toiletnya sendiri.
Desain Rumah Minimalis Nyaman dengan 1 Lantai--Instagram.com/ desain.rumahmoderen
Sementara itu, untuk satu kamar mandi tersedia diluar yaitu untuk digunakan bersama, ruang tamu dan ruang makan akan menyatu di satu ruangan. Sementara dapur berada di tempat yang terpisah dan berdekatan dengan area cucian.
2. Rumah Minimalis 1 Lantai dengan Teras Depan
Dengan tidak ada halaman belakang, maka teras depan pada rumah ini akan tampak sangat nyaman, lantai kayu yang digunakan sangat cocok untuk bersantai dengan keluarga.
Desain rumah minimalis yang satu ini memang sederhana, namun penggunaan warna yang monokrom akan memberikan kesan ruangan yang akan lebih luas.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: