HONDA

Kontingen PWI Bengkulu Siap Bersinar di Porwanas XXIV dengan Dukungan Penuh Pemerintah

Kontingen PWI Bengkulu Siap Bersinar di Porwanas XXIV dengan Dukungan Penuh Pemerintah

Kontingen PWI Bengkulu Siap Bersinar di Porwanas XXIV dengan Dukungan Penuh Pemerintah--MCpemprovBengkulu/Rakyatbengkulu.com

BENGKULU, RAKYATBENGKULU.COM - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Bengkulu mengirimkan 58 kontingen untuk berkompetisi dalam Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas) XXIV.

Ketua PWI Bengkulu, Marsal Abadi, menyatakan optimisme tinggi bahwa kontingen Bengkulu akan meraih prestasi yang lebih baik dibandingkan dengan hasil sebelumnya di Malang, Jawa Timur. 

Dengan persiapan matang dan semangat yang membara, Marsal yakin tim Bengkulu akan membawa pulang medali.

"Kami menargetkan hasil yang lebih baik dari Porwanas sebelumnya. Dengan persiapan matang dan semangat juang tinggi, kami yakin bisa membawa pulang prestasi yang membanggakan," ujar Marsal.

BACA JUGA:Pemerintah Provinsi Bengkulu Gandeng Pihak Ketiga untuk Pengelolaan Destinasi Wisata Danau Dendam Tak Sudah

BACA JUGA:Anti Ribet dan Lezat: 4 Menu Sarapan Praktis untuk Pagi yang Penuh Energi

Marsal juga menyampaikan rasa terima kasih yang mendalam kepada Pemerintah Provinsi Bengkulu atas dukungan penuh yang diberikan, baik secara moral maupun material. 

Menurutnya, dukungan ini sangat penting untuk memastikan penampilan maksimal dari kontingen Bengkulu di ajang nasional tersebut.

"Terima kasih sebesar-besarnya kepada Pemda Provinsi Bengkulu atas perhatian dan dukungan nyata yang diberikan kepada para wartawan," tambahnya.

Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Bengkulu, Isnan Fajri, yang mewakili Gubernur Bengkulu, turut hadir untuk melepas kontingen di Bandara Fatmawati Soekarno. 

BACA JUGA:Tetap Segar Seharian: 7 Cara Menghindari Rasa Mengantuk Berlebih di Tengah Hari

BACA JUGA:Penderita Obesitas Merapat, Ini 5 Cara Jitu Menurunkan Berat Badan Secara Alami

Isnan menekankan bahwa partisipasi dengan jumlah kontingen yang besar menjadi kebanggaan tersendiri bagi Bengkulu. 

Ia juga menekankan pentingnya menjaga nama baik Bengkulu selama di Banjarmasin.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: