Madrasah Aliyah Negeri Bengkulu Selatan Jadi Tuan Rumah Peringatan Hari Amal Bhakti Kemenag ke-79
Kepala Kementerian Agama Bengkulu Selatan , H. Irawadi, S. Ag. MH saat menghadiri Peringatan Hari Amal Bhakti (HAB) Kementerian Agama (Kemenag) ke-79 --Dedi/Rakyatbengkulu.com
BENGKULUSELATAN, RAKYATBENGKULU.COM - Madrasah Aliyah Negeri Bengkulu Selatan kembali terpilih menjadi tuan rumah dalam Peringatan Hari Amal Bhakti (HAB) Kementerian Agama (Kemenag) ke-79 di Bengkulu Selatan, yang berlangsung pada Jumat 3 Januari 2025.
Kegiatan ini diselenggarakan untuk memperingati peran penting Kemenag dalam pembangunan bangsa.
Peringatan HAB Kemenag di Bengkulu Selatan dipimpin oleh Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Bengkulu Selatan, H. Irawadi, S.Ag., MH.
Dalam sambutannya, H. Irawadi menjelaskan bahwa kegiatan ini diselenggarakan setiap tahun pada tanggal 3 Januari dan diikuti oleh seluruh pegawai ASN Kemenag serta siswa-siswi Madrasah Negeri maupun Swasta di Kabupaten Bengkulu Selatan.
BACA JUGA:Realisasi PAD Rejang Lebong 2024 Capai 75%, Target 2025 Ditingkatkan Jadi Rp 93 Miliar
BACA JUGA:Sungguh Terlalu! Ayah di Mukomuko Tega Gagahi Anak Kandung, Aksinya Terungkap Karena Hal Ini
"Kementerian Agama setiap tanggal 3 Januari melaksanakan Peringatan Hari Amal Bhakti Kementerian Agama, ini dilakukan setiap 1 tahun sekali dan pesertanya seluruh pegawai ASN Kementerian Agama se-Kabupaten Bengkulu Selatan, kemudian anak-anak didik kita pada Madrasah Negeri maupun Swasta Bengkulu Selatan. Kegiatan ini dilaksanakan serentak di seluruh Indonesia," ujar H. Irawadi.
Selain upacara peringatan, acara tersebut juga diisi dengan pembagian hadiah untuk perlombaan yang diadakan dalam rangka memperingati HAB Kemenag ke-79.
Selanjutnya, dilakukan penyerahan Sertifikat Tanah Wakaf oleh Badan Pertanahan Nasional Bengkulu Selatan kepada Nadzir Wakaf yang diwakili oleh Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan se-Kabupaten Bengkulu Selatan.
Peringatan Hari Amal Bhakti Kemenag kali ini berjalan lancar dan meriah, sesuai dengan harapan peserta dan panitia penyelenggara.
BACA JUGA:12 Tenaga Satpam RSUD Mukomuko Dirumahkan, Ini Penyebabnya
BACA JUGA:Teknologi dan Inovasi di Tahun Baru, Tren yang Wajib Kamu Coba di 2025
Acara ini menjadi momentum penting bagi peningkatan kesadaran dan semangat dalam mendukung program-program Kemenag di seluruh Indonesia, khususnya di Kabupaten Bengkulu Selatan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: