Lembuswana, Hewan Mitologi yang Disucikan Sebagai Lambang Kerajaan Kutai
Hewan mitologi yang disucikan sebagai lambang Kerajaan Kutai yakni Lembuswana.--Foto: Facebook.com/Infologi
BENGKULU, RAKYATBENGKULU.COM - Lembuswana merupakan hewan mitologi yang disucikan bagi rakyat Kerajaan Kutai.
Konon katanya merupakan hewan tunggangan dari Raja Mulawarman yang berkuasa 1500 tahun lalu.
Adapun sosok dari Lembuswana atau yang dikenal juga dengan sebutan Paksi Liman Jonggo Yokso ini mempunyai wujud binatang lembu atau sapi.
Memiliki belalai seperti gajah dan bertaring serta memiliki sayap seperti burung dan memiliki kuku dan taji seperti ayam, yang bersisik seperti naga dan bermahkota seperti raja.
BACA JUGA:20 Raja Telah Berkuasa di Kerajaan Kutai, Merupakan Kerajaan Hindu Tertua di Nusantara
Hewan mitologi Lembuswana ini konon katanya menjadi penguasa dari sungai mahakam yang kemunculannya sering dihubungkan dengan lahirnya Putri Karang Melenu yang muncul bersamaan dari dasar sungai Mahakam.
Kemudian hari sang Putri ini menikah dengan Raja Aji Batara Agung Dewa sakti, dari pernikahan keduanya melahirkan penerus dinasti raja-raja Kerajaan Kutai.
Diketahui patung Lembuswana ini telah menjadi ikon di kota Kutai Kartanegara, dimana patung Lembuswana bisa dilihat di dua lokasi.
Pertama di halaman depan Museum Mulawarman Tenggarong Kutai Kartanegara Provinsi Kalimantan Timur.
BACA JUGA:Ternyata, Banjir Jakarta Telah Terjadi Sejak dari Zaman Kerajaan Tarumanegara
Selanjutnya patung kedua Lembuswana raksasa ini terdapat di Pulau Kumala yang merupakan salah satu destinasi wisata yang berada di tengah Sungai Mahakam.
Kalau ingin melihat hewan mitologi dari Kerajaan Kutai, segera saja berkunjung ke Provinsi Kalimantan Timur. Semoga informasi ini bermanfaat.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: