Luka Pasca Operasi Caesar Terus Basah? Kenali Penyebabnya
Luka Pasca Operasi Caesar Terus Basah? Kenali Penyebabnya--Freepik.com
RAKYATBENGKULU.COM – Banyak ibu yang baru melahirkan lewat operasi caesar mengira proses penyembuhan hanya soal waktu.
Namun, tidak sedikit pula yang merasa cemas saat luka bekas operasi terus terasa basah meski sudah lewat beberapa hari.
Kondisi ini tak hanya mengganggu, tetapi juga menyisakan tanda tanya besar, apakah ini bagian dari proses normal atau justru indikasi adanya masalah yang lebih serius?
Menurut kalangan medis, salah satu penyebab umum luka pasca operasi tetap terasa basah adalah kelembapan berlebih di area sekitar luka.
Lokasi luka yang tersembunyi di bawah lipatan perut membuat sirkulasi udara terbatas.
BACA JUGA:Sidang Perdana Sengketa PSU Bengkulu Selatan, Paslon 02 Suryatati–Ii Sumirat Ajukan 9 Petitum ke MK
BACA JUGA:Dugaan KDRT dan Nikah Siri, Pejabat Kementerian Bengkulu Dipolisikan Istri Sah
Jika area tersebut kerap berkeringat dan tidak segera dikeringkan, maka luka akan sulit mengering dengan baik.
Ini juga membuka peluang lebih besar terhadap infeksi.
Kurangnya kebersihan saat merawat luka, seperti menyentuh tanpa cuci tangan atau mengganti perban terlalu jarang, bisa memperburuk keadaan.
Namun, salah satu indikator utama yang patut diwaspadai adalah keluarnya cairan berlebih disertai bau tidak sedap.
Jika luka mengeluarkan cairan kekuningan atau kehijauan, apalagi disertai nyeri hebat dan demam ringan, maka besar kemungkinan telah terjadi infeksi.
Situasi seperti ini memerlukan intervensi medis segera.
Pihak medis menekankan bahwa aktivitas fisik terlalu cepat setelah operasi juga bisa berisiko memperburuk luka.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:

