Ditunggu Warga, Bupati Mian ke Arma Jaya, Canangkan Kampung Berseri

Rabu 08-07-2020,14:19 WIB
Reporter : redaksi rb
Editor : redaksi rb

ARGA MAKMUR - Bupati Bengkulu Utara (BU) Ir. H Mian turun ke Desa Sumber Agung Kecamatan Arma Jaya. Kedatangan Mian untuk bertemu langsung dengan warga sekaligus berbincang dengan warga menjelang penerapan New Normal. Bupati Mian langsung mencanangkan Desa Sumber Agung sebagai Kampung Berseri (Bersih, Sehat dan Mandiri). Bupati Mian juga mengapresiasi kinerja Kepala Desa (Kades) yang mengajak masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan Covid-19 di tengah kondisi pandemi Corona saat ini.

"Progran Kampung Berseri ini berdasarkan imbauan Kapolda Bengkulu dimana setiap daerah nemiliki satu desa yang dicanangkan sebagai Kampung Berseri," kata Mian, Rabu (8/7).
Kunjungan Bupati Mian yang juga didampingi Kapolres Bengkulu Utara AKBP. Anton Setyo Hartanto, S.IK, MH ini juga melakukan pembagian bantuan pada nasyarakat untuk menunjang program Kampung Berseri. Bupati Mian dan Kapolres Anton menyerahkan bantuan bibit tanaman pangan pada kelompok tani perempuan. "Kita berikan bantuan pada masyarakat agar memang masyarakat benar-benar menjadi masyarakat yang mandiri," kata Mian. Bupati juga memberikan bantuan gizi ibu hamil serta melepas ribuan benih ikan. Yang terpenting, Bupati juga melakukan diskusi dengan warga agar mengetahui kondisi warga saat ini dan kebijakan pemerintah yang akan diambil. Kades Sumber Agung, Sri Muryani berterima kasih atas kunjungan dan bantuan Bupati Mian. Ia menuturkan kunjungan Bupati Mian sangat diharapan oleh masyarakat untuk sekadar berdiskusi dan berbincang terkait kondisi nasyarakat di tengah pandemi Covid-19. Kunjungan Bupati Mian dinilai sangat membantu masyarakat apalagi dengan berbagai program bantuan yang diberikan langsung pada masyarakat. "Kami sangat berterima kasih atas kunjungan Pak Bupati Mian yang selama ini sudah sukses membangun Bengkulu Utara. Apalagi dengan bantuan dan perhatian yang diberikan pada masyarakat desa kami," ujar Sri. (qia)
Tags :
Kategori :

Terkait