MUKOMUKO – KPU Mukomuko mendapat kucuran dana tambahan di Pilkada Mukomuko tahun ini. Jumlahnya mencapai Rp 2,3 miliar. Kegunaannya untuk pengadaan Alat Pelindung Diri (APD).
KPU Mukomuko mulai mendistribusikan berbagai perlengkapan APD ke Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dan ke Panitia Pemungutan Suara (PPS), Senin (13/7). Diantara APD yang didistribusikan, masker kain, hand sanitizer, disinfektan, alat semprot, sabun cuci tangan, alat pengukur suhu tubuh dan tisu. “Hari ini (kemarin), mulai kami distribusikan APD. Ini untuk menaati protokol kesehatan guna mencegah penyebaran Covid-19. Diberikan ke seluruh penyelenggara Pilkada, bukan saja di tingkat kecamatan, tapi juga sampai ke tingkat desa,” kata Ketua KPU Mukomuko, Irsyad. Dijelasnya, setiap penyelenggara pilkada mulai dari tingkat kecamatan hingga desa mendapatkan dua lembar masker kain dan satu botol hand sanitizer. Kemudian setiap desa akan mendapatkan bantuan satu alat pengukur suhu tubuh. “KPU Mukomuko mendapatkan penambahan anggaran sebesar Rp 2,3 miliar yang bersumber dari APBN untuk mencegah penyebaran Covid-19 di masa Pilkada 2020,” jelas Irsyad. Irsyad menjelaskan anggaran tambahan tersebut khusus digunakan untuk membeli berbagai peralatan protokol kesehatan yang dibutuhkan. Khususnya untuk kebutuhan seluruh penyelenggara pilkada di Kabupaten Mukomuko. “Tahap pertama ini, APD dibutuhkan oleh petugas pemutakhiran data pemilih. Mereka akan melakukan coklit data pemilih,” terangnya. (hue)Tambahan Rp 2,3 Miliar, KPU Distribusikan APD
Selasa 14-07-2020,12:06 WIB
Editor : redaksi rb
Kategori :