Sempat Nonjob, Jabatan 15 ASN Dikembalikan

Senin 24-08-2020,15:25 WIB
Reporter : redaksi rb
Editor : redaksi rb

KOTA MANNA – Dari total 56 pejabat yang dimutasikan oleh bupati Gusnan Mulyadi tahun 2019 lalu, tersisa 15 orang lagi yang belum dikembalikan ke jabatan semula atau jabatan setara.  Oleh sebab itu Wakil Bupati Rifai Tajudin memastikan sebelum Pemilu 9 Desember, 15 ASN yang nonjob itu akan dikembalikan ke jabatan semula. Kepastian ini disampaikan Wabup usai pihaknya sudah mendapat restu dari pemerintah pusat beberapa waktu lalu untuk pelantikan para pejabat tersebut. Dijelaskan Rifai, dari 56 pejabat yang dinonjobkan pada mutasi setahun lalu, sebagian sudah dikembalikan pada mutasi sebelumnya. Ada juga yang sudah memasuki usia pensiun. Sehingga hanya beberapa saja yang akan dilantik. “Ya kemungkinan sebelum Pemilu sudah pelantikan 15 orang ASN itu, ini berdasarkan restu dari Pemerintah pusat beberapa waktu lalu,” ujar Rifai Untuk waktu pelaksanaan pelantikan pengembalian jabatan tersebut, sambung Rifai, dirinya akan menyampaikan surat permohonan ke Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri). Sehingga setelah itu akan diketahui waktu pastinya. “Untuk suratnya sudah dikirim ke pemerintah. Dan untuk tau pasti kapan waktu pastinya tunggu dulu jawab surat itu,” jelasnya Dijelaskan Rifai  pada pelantikan pejabat kali ini, tidak diikuti dengan pelaksanaan mutasi pejabat lainnya. Sehingga hanya ke-15 orang tersebut saja yang dilantik. Sebab untuk pelaksanaan mutasi pejabat setelah ada nomenklatur baru. Sedangkan di BS belum ada perubahan. Disamping itu, belum ada izin pelaksanaan mutasi pejabat dari pemerintah pusat. “Kalau mutasi yang pastinya tidak ada, hanya saja pelantikan ASN nonjob,” tutupnya.(tek)

Tags :
Kategori :

Terkait