ARGA MAKMUR - Bukan hanya rumah makan yang sudah aktif di tengah pandemi Covid-19 di Bengkulu Utara (BU). Tempat hiburan malam serperti karaoke juga sudah beraktifitas malam hari. Hal ini terlihat dari razia yang dilakukan Polisi bersama tim Satgas Covid-19 BU Sabtu malam lalu. Hasilnya, bukan hanya di tempat makan yang biasa menjadi tempat nongkrong anak muda yang ditemukan masyarakat tidak menggunakan masker dan tidak mengindahkan imbauan jaga jarak. Bahkan di ruang-ruang karaoke juga ditemukan pengunjung yang tidak mengindahkan protokol kesehatan Covid-19 terutama untuk beraktifitas di luar rumah. Kapolres BU AKBP. Anton Setyo Hartanto, S.IK, MH melalui Kabag Ops AKP. Jufri, S.IK yang memimpin operasi menuturkan jika kegiatan ini untuk memastikan semua masyarakat mematuhi protokol kesehatan. Meskipun memang pemerintah sudah melonggarkan kegiatan masyarakat meskipun masih dalam masa pandemi Covid-19. “Namun masih kita temukan masyarakat yang tidak patuh dengan protokol kesehatan saat beraktifitas diluar rumah,” katanya. Pengunjung tempat makan atau karaoke yang tidak menggunakan masker diminta untuk segera menggunakan masker atau pulang ke rumah masing-masing. Termasuk pengunjung rumah makan diminta melakukan jaga jarak sehingga menghindari penularan Covid-19. “Kita juga meminta yang merasa kurang sehat untuk tidak keluar rumah dan memeriksakan kesehatannya ke rumah sakit,” ujarnya. Tak hanya di tempat-tempat tersebut, razia juga dilakukan di Alun-alun Arga Makmur yang menjadi tempat anak-anak muda bersantai malam hari. Disana lagi-lagi ditemukan kumpulan anak muda yang tidak menggunakan masker. “Kita memberikan imbauan agar sleuruh masyarakat yang beraktifitas keluar rumah untuk patuh dengan protokol kesehatan Covid-19. Karena memang saat ini kita belum zona kuning yang artinya masih ada pasien Positif Covid-19 di BU,” imbuh Jufri. (qia)
Hiburan Malam Buka, Polisi Razia Masker
Senin 24-08-2020,16:15 WIB
Editor : redaksi rb
Kategori :