KEPAHIANG - Permasalahan lalu lintas (Lantas) yang terus tumbuh dan berkembang, dipandang memberikan kontribusi yang cukup besar pada kecelakaan lalu lintas dan pelangaran-pelangaran lalu lintas yang sering terjadi. Untuk itu, Kamis (21/1) Satuan Lalu Lintas Polres Kepahiang menggelar kegiatan bedah buku mata pelajaran lalu lintas ke dalam mata pelajaran PPKn tingkat SD, SMP se-Kabupaten Kepahiang. Kapolres Kepahiang AKBP Suparman, S.IK, M.AP melalui Kasat Lantas Iptu Fery Octaviari, S.IK, MH menuturkan, disiplin berlalu lintas merupakan salah satu pencerminan dari displin nasional. Maka dari itu selakyaknya Polri lebih mengedankan aspek pendidikan kepada masyarakat berkaitan dengan disiplin berlalu lintas. “Strategi dan program untuk mewujudkan dan memelihara keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalu lintas bisa dilakukan dengan banyak cara. Salah satunya menggandeng dunia pendidikan. Seperti yang kita lakukan saat ini, dimana salah satu materi yang diajarkan dalam mata pelajara PPKn di sekolah, terkait kesadaran berlalu lintas,” ungkap Fery. Masih menurut Fery, pendidikan adalah wahana yang paling cocok dan paling berperan dalam menumbuhkan kesadaran berlalu lintas. Dengan memasukkan pendidikan kesadaran berlalu lintas dalam pembelajaran diharapkan akan menambah pemahaman tentang bagaimana berlalu lintas yang baik dan benar. “Maka dari itu, dalam mencapai tujuan kesadaran berlalu lintas ini, kita juga membutuhkan peran para guru PPKn dalam mentransformasikan pemahaman menganai lalu lintas kepada para peserta didiknya,” demikian Fery. (sly)
Terapkan Kesadaran Lantas Melalui Pelajaran PPKn
Jumat 22-01-2021,11:21 WIB
Editor : redaksi rb
Kategori :