Remaja Tewas Terlindas Truk

Senin 08-02-2021,09:34 WIB
Reporter : redaksi rb
Editor : redaksi rb

SELUMA - Kecelakaan lalu lintas kembali terjadi di ruas jalan lintas Kabupaten Seluma. Kali ini di ruas jalan Desa Air Latak, Kecamatan Seluma Barat pada Sabtu (6/2) malam. Peristiwa tragis ini menyebabkan seorang remaja yakni Yoga Pransiska (17) warga Desa Talang Kabu, Kecamatan Ilir Talo harus kehilangan nyawa setelah terlindas mobil truk Fuso. Kejadian ini saat korban tengah konvoi sepeda motor bersama teman club motornya. Data terhimpun, sebelum kejadian mobil truk nopol B 9261 UYV yang dikemudikan Sarnata (61) warga Way Kanan RT 01 RW 03 Kelawi, Kecamatan Bakauheni, Kabupaten Lampung Selatan melaju dari arah Kota Bengkulu menuju ke arah Kabupaten Bengkulu Selatan. Tiba di lokasi kejadian dengan kondisi tikungan tajam, secara tiba-tiba ada laju empat unit sepeda motor yang sedang konvoi melaju dengan kencang dari arah berlawanan. Saat itu, salah satu sepeda motor jenis Yamaha Mio BD 4208 EM yang dikendarai korban yang berboncengan dengan rekannya yang diketahui bernama Iwandri Saputra (17) terjatuh. Naasnya, saat sepeda motor korban terjatuh, korban tergelincir ke arah depan yang saat itu terdapat mobil truk sedang melaju hingga korban terlindas. "Motor yang jatuh tergelincir ke arah saya. Posisi mobil saya pelan," terang sang sopir truk saat dikonfirmasi saat berada di rumah Kepala Desa Air Latak. Melihat kejadian tersebut, warga yang berada di setempat langsung berdatangan ke lokasi untuk memberikan pertolongan terhadap korban. Namun nyawa korban tak dapat tertolong. Korban mengalami luka serius di bagian kepala sehingga meninggal dunia di lokasi kejadian. Sedangkan rekan korban selamat dan hanya mengalami luka lecet di bagian tangan dan kaki. Sopir mobil yang melihat kondisi korban sudah tak berdaya, langsung menyelamatkan diri ke rumah kepala desa. Sedangkan korban langsung dievakuasi oleh masyarakat dan Sat Lantas Polres Seluma ke RSUD Tais. Selanjutnya dibawa ke rumah duka. "Sopir beserta mobil sudah kita amankan di Mapolres Seluma," terang Kapolres Seluma, AKBP Swittanto Prasetyo, S.IK melalui Kasat Lantas, Iptu Jangkung Riyanto, S.IKom, MM.(cup)

Tags :
Kategori :

Terkait