Vaksinasi Nakes Selesai Akhir Februari

Senin 22-02-2021,10:08 WIB
Reporter : redaksi rb
Editor : redaksi rb

CURUP – Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Rejang Lebong (RL) sampai hari ini masih melaksanakan vaksinasi 2 untuk fase atau target tenaga kesehatan (nakes). Dimana kegiatan vaksinasi bisa selesai tahapannya pada akhir Februari 2021. Ini disampaikan Kepala Dinkes Kabupaten RL Syamsir, S.KM, M.KM melalui Kabid Sumber Daya Kesehatan Sofan Wahyudi kemarin. ‘’Kita berupaya agar vaksinasi 2 untuk fase nakes ini bisa selesai akhir Februari. Karena memang sesuai target yang diberikan kepada kita untuk vaksinasi 2. Meskipun memang salah satu kendalanya, banyak calon peserta vaksinasi yang memiliki penyakit penyerta khususnya darah tinggi atau hipertensi,’’ sampai Sofan. Sehingga, sambung Sofan, banyak yang harus ditunda proses vaksinasinya lantaran adanya penyakit penyerta. Mereka yang tunda tetap diupayakan mendapatkan vaksinasi setelah kondisi mereka stabil dan bisa lulus scraning sebelum dilakukan vaksinasi. Baik itu untuk vaksinas 1 maupun vaksinasi 2. Ditambahkan Sofan, setelah fase nakes, nantinya dilajutkan dengan fase TNI Polri. Namun untuk kelanjutannya, mereka masih menunggu petunjuk dari provinsi. Baik itu jadwal pengiriman vaksin hingga jadwal pelaksanaan vaksinasi. ‘’Untuk fase selenjutnya, kita menunggu dulu petunjuk lebih lanjut dari provinsi,’’ demikian Sofan.(dtk)

Tags :
Kategori :

Terkait