Operasi Musang, Polres Bengkulu Amankan 19 Tsk dan 21 BB

Selasa 09-03-2021,11:08 WIB
Reporter : redaksi rb
Editor : redaksi rb

BENGKULU - Polres Bengkulu berhasil mengungkap 100 persen Target Operasi (TO) selama pelaksanaan Operasi Musang Nala 2021. Dalam operasi yang digelar sejak tanggal 22 Februari- 8 Maret, Polres Bengkulu berhasil mengamankan 19 tersangka (tsk) kejahatan dan 21 Barang Bukti (BB).

Adapun perkara berhasil diungkap itu sebanyak 14 kasus. Mulai dari Pencurian Kendaraan Bermotor (curanmor), Pencurian dengan Pemberatan (curat), dan penggelapan. “Dalam operasi musang ini Polres Bengkulu dan jajaran berhasil mengungkap 5 kasus curanmor, kasus curat sebanyak 8 kasus dan 1 kasus penggelapan,” papar Kapolres Bengkulu AKBP Pahala Simanjutak SIK melalui Kasat Reskrim AKP Yusiady SIK.

Kasat menambahkan, dari 19 tersangka yang berhasil diringkus beberapa diantaranya merupakan residivis kasus yang sama. Bahkan ada juga yang memiliki jaringan dalam melakukan perbuatan kriminalnya. Sedangkan untuk barang bukti hasil kejahatan yang diamankan ada sebanyak 21 jenis. Seperti motor, mobil, handphone, kotak amal dan lainnya.

“Untuk tersangka dan barang bukti saat ini telah diamankan dan akan dilakukan penyelidikan lebih lanjut,” demikian kasat. (cup)

Tags :
Kategori :

Terkait