Kemenag Kota Tetap Persiapkan Keberangkatan 307 CJH Asal Kota Bengkulu

Jumat 12-03-2021,12:36 WIB
Reporter : redaksi rb
Editor : redaksi rb

BENGKULU - Meski saat ini belum ada kepastian pelaksanaan ibadah haji 2021 dari pemerintah Arab Saudi serta Pemerintah Indonesia, Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Bengkulu tetap melakukan tahapan proses persiapan ibadah haji bagi Calon Jamaah Haji (CJH) Kota Bengkulu yang masuk daftar keberangkatan tahun ini.

Kepala Seksi Penyelenggara Haji dan Umrah Kemenag Kota Bengkulu, Ramadan Subhi mengatakan, hingga saat ini belum ada informasi dari pemerintah pusat terkait pelaksanaan ibadah haji tahun 2021.

"Kita baru persiapan, kalau kepastian untuk berangkat kan belum ada. Artinya pada saat ini kita baru persiapan pengumpulan paspor bagi calon jamaah," kata Ramadan, Jumat (12/3).

Ramadan menambahkan untuk jamaah haji di Kota Bengkulu, Kemenag Kota Bengkulu mendapatkan kuota sebanyak 307 jamaah yang akan dipersiapkan untuk keberangkatan ibadah haji pada tahun 2021 ini. Yaitu, jamaah yang batal berangkat pada tahun lalu.

“Kita masih menunggu keputusan, artinya belum ada kepastian bahwa jamaah haji ini akan diberangkatkan atau tidak. Kita persiapkan mulai sekarang, supaya pada saat Indonesia diperbolehkan berangkat, tentu kita sudah siap," demikian Ramadan. (tok)

Tags :
Kategori :

Terkait