AIR BESI – Rabu (26/5) pukul 13.00 WIB, akan jadi hari yang paling tak ingin dikenang oleh Rafi Aulia (23). Pengemudi asal Kabupaten Lebong itu, selamat dari maut yang nyaris saja menyertainya.
Bagaimana tidak, Mitsubishi L300 BD 9953 H yang dikendarai diketahui belum lama keluar dari dealer, malahjungkir balik dan masuk jurang sedalam 8 meter di Desa Dusun Curup Kecamatan Air Besi Kabupaten Bengkulu Utara. Warga melihat mobil yang dikendarai korban, sempat melihat berputar sedikitnya dua kali hingga berhenti di dasar jurang. BACA JUGA: Mobil Baru Dikendarai Rafi Terjun ke Jurang Rafi besama seorang penumpang, Sendi (23) yang juga warga Lebong, selamat hanya menderita luka ringan usai diperiksa petugas Puskesmas terdekat. Kapolres BU AKBP. Anton Setyo Hartanto, S.IK, MH melalui Kapolsek Air Besi Iptu. Aljum Fitri, SH, MT menerangkan, dari keterangan saksi-saksi, mobil melaju dengan kecepatan tinggi dari arah Lebong menuju ke arah Kota Bengkulu. “Mobil ini memang sempat terlihat warga melaju dengan kecepatan tinggi. Dari surat kendaraan, kita ketahui mobil ini baru beberapa hari dibeli,” katanya. Baca Selanjutnya >>>Test Drive Pikap Anyar, Rafi Selamat Dari Maut
Kamis 27-05-2021,16:24 WIB
Editor : redaksi rb
Kategori :