Akses Muara Aman-Lokasari Rawan Putus

Senin 18-10-2021,09:04 WIB
Reporter : redaksi rb
Editor : redaksi rb

LEBONG UTARA, rakyatbengkulu.com - Hujan deras yang terus mengguyur sejumlah wilayah di Kabupaten Lebong Minggu (17/10), kembali memicu bencana. Salah satunya merusak jalan di Desa Lokasari, Kecamatan Lebong Utara yang merupakan akses terdekat menuju Kelurahan Muara Aman. Tepat di bagian tengah, badan jalan yang lebarnya 4 meter itu amblas dengan diameter 1 meter dan kedalaman hampir 1 meter.

Kendati masih muat dilewati kendaraan roda empat, namun kondisinya sudah tidak aman sehingga ditutup oleh warga. Di sekeliling bagian jalan yang amblas, konstruksinya sudah sangat rapuh sehingga sangat berpotensi memicu amblas susulan.

BACA JUGA:  Kasir Cantik Ini Sampai Benjol Dibogem Calon Pembeli

''Kami harap Pemkab Lebong segera menyikapi jalan yang rusak ini agar tingkat kerusakan tidak semakin parah yang berujung terputusnya akses desa kami ke Kelurahan Muara Aman,'' ujar Kepala Desa Lokasari, Yudi Robinson.

Diakuinya, bagian jalan yang amblas itu memang sebelumnya sudah berlubang. Namun sempat dilakukan perbaikan dengan cara ditambal sulam saja menggunakan beton.

''Rupanya bagian dasar jalan sudah bonyok sehingga kontruksi jalan di atasnya runtuh,'' terang Yudi.

BACA JUGA:  Kasir Cantik Ini Sampai Benjol Dibogem Calon Pembeli

Sementara Marpaung, warga Desa Lokasari mengatakan, jalan itu tiba-tiba saja ambles saat hujan tengah deras-derasnya. Mujurnya tidak ada kendaraan yang sedang melintas sehingga tidak ada korban.

''Jalan yang ambles itu hanya berjarak tiga meteran dari gorong sehingga masih sangat memungkinkan terjadinya ambles susulan,'' jelas Marpaung.

Pantauan RB, jalan yang amblas itu diberi tanda pengaman darurat oleh perangkat desa. Selain ditutup menggunakan potongan bambu, bagian jalan yang ambles juga dikelilingi pot bunga sebagai petunjuk kepada pengendara yang melintas. (sca/rakyatbengkulu.com)

Simak Video Berita 

Tags :
Kategori :

Terkait