Bengkulu 10 Besar Berpotensi Cuaca Ekstrem

Selasa 26-10-2021,15:49 WIB
Reporter : redaksi rb
Editor : redaksi rb

BENGKULU, rakyatbengkulu.com - Provinsi Bengkulu masih harus mewaspadai potensi terjadinya banjir di beberapa daerah. Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Bengkulu, Drs. Rusdi Bakar, M.Pd juga mengingatkan agar semua pihak mewaspadai potensi terjadinya bencana ini. Apalagi, Provinsi Bengkulu masuk dalam 10 besar daerah yang berpotensi cuaca ekstrem. Untuk itu, berkenaan dengan rekomendasi BMKG pihaknya terus berkoordinasi dengan BPBD kabupaten kota.

"Juga kepada masyarakat supaya ketika hujan deras, khusus di wilayah potensi banjir. Itu mereka harus mengamankan dokumen penting. Itu yang diselamatkan dulu. Juga saat keluar rumah itu, dilihat kondisi sekitar. Di lereng bukit, biasanya kan ada potensi longsor juga saat hujan deras di wilayah tertentu," pesan Rusdi, kemarin.

Masih segar di ingatan, minggu lalu bahwa terjadi banjir di dua daerah. Yakni Kota Bengkulu dan Bengkulu Tengah. Mengakibatkan 1.549 rumah terendam di Kota Bengkulu. Diantaranya, 60 rumah Kelurahan Bentiring Permai, 147 rumah Kelurahan Bentiring, 195 rumah Kelurahan Rawa Makmur, 18 rumah Kelurahan Pematang Gubernur, 200 rumah Kelurahan Sawah Lebar Baru, 30 rumah Kelurahan Sawah Lebar,  276 rumah Kelurahan Tanjung Jaya, 324 rumah Kelurahan Tanjung Agung, 104 rumah Kelurahan Sukamerindu, 16 rumah Kelurahan Kampung Kelawi, 15 rumah Kelurahan Pasar Bengkulu, 122 rumah Kelurahan Semarang, 42 rumah Kelurahan Surabaya.

"277 rumah terendam di Kabupaten Bengkulu Utara. Dengan 180 KK Kecamatan Air Besi, 83 KK Kecamatan Batiknau, 12 KK Kecamatan Ulok Kupal,dan 2 KK Kecamatan Pinang Raya," jelas Rusdi.

Ditambahkan Kepala Bidang Tanggap Darurat BPBD Provinsi Bengkulu, Khristian Hermansyah, ST, M. Si bahwa selain dokumen penting, juga yang perlu disiapkan oleh masyarakat yang tinggal di lokasi yang berpotensi banjir atau tanah longsor ada kebutuhan primer tertentu.

"Juga obat obat tertentu disiapkan kedalam tas. Setelah itu,kita bisa mengamankan barang lain ini yang wajib dulu, karena yang biasa terjadi itu banyak yang hilang surat berharga. Dan itu sulit untuk pengurusannya. Ini lah yang harus diperhatikan, tetap siaga dan kita usahakan untuk selaras dengan bencana," paparnya.

Untuk itu, BPBD Provinsi Bengkulu terus mengupayakan kordinasi lintas sektor. Misalnya bagaimana upaya penanganan korban, yang juga melibatkan relawan. Pasalnya, potensi daerah rawan banjir ini, bila tetap terjadi potensi hujan tinggi. Maka akan tetap mengacu pada 2019 yaitu Benteng,Kota, Kaur, dan Bengkulu Utara.

"Pantauan BMKG pusat itu memang tersebut di daerah peringgatan dini. Diantaranya Kaur, Mukomuko, Bengkulu Selatan, Benteng, Kota, dan Bengkulu Utara. Dan beberapa minggu ini berpotensi banjir. Kalau,dari himpunan data kami yang sudah mengalami banjir itu dibeberapa daerah itu," tukas Kris.

Berdasarkan hasil analisis data dari BMKG dengan Impact Based Forecast (IBF) serta BNPB dengan InaRisk, maka perlu diwaspadai potensi Banjir. Mengingat,bila intensitas hujan terus tinggi dengan durasi lama maka Bengkulu dapat masuk dalam status waspada banjir.

Untuk sementara, diketahui beberapa kawasan Bengkulu yang berpotensi banjir. Bila intensitas hujan lebat dengan durasi lama. Diantaranya Kabupaten Mukomuko meliputi Teramang Jaya, Teras Terunjam, Penarik, Selagan Raya, Kota Mukomuko , Air Dikit , Xiv Koto, Lubuk Pinang, Air Manjunto, V Koto. Kemudian kabupaten Bengkulu Selatan meliputi Manna, Kota Manna, Kedurang, Bunga Mas, Pasar Manna, Kedurang Ilir, Seginim, Air Nipis, Pino, Pinoraya, dan Ulu Manna.

Kabupaten Kaur diantaranya Tanjung Kemuning, Kaur Utara, Padang Guci Hilir, Padang Guci Hulu. Lalu di Kabupaten Seluma ada Semidang Alas Maras. Kota Bengkulu Bentiring Permai, Bentiring, Rawa Makmur, Pematang Gubernur, Sawah Lebar Baru, Tanjung Jaya, Tanjung Agung, Sawah Lebar, Tanjung Jaya, Tanjung Agung, Sukamerindu, Kampung Kelawi, Pasar Bengkulu, Semarang, dan Surabaya. Kemudian di Kabupaten Bengkulu Utara meliputi Air Besi, Batiknau, Ulok Kupal,dan Pinang. (war)

Daerah Potensi Waspada Banjir   KOTA BENGKULU Bentiring Permai Bentiring Rawa Makmur Pematang Gubernur Sawah Lebar Baru Tanjung Jaya Tanjung Agung Sawah Lebar Tanjung Jaya Tanjung Agung Sukamerindu Kampung Kelawi Pasar Bengkulu Semarang Surabaya   BENGKULU UTARA Air Besi Batiknau Ulok Kupal Pinang.   MUKOMUKO Teramang Jaya Teras Terunjam Penarik Selagan Raya Kota Mukomuko Air Dikit Xiv Koto Lubuk Pinang Air Manjunto V Koto   BENGKULU SELATAN Manna Kota Manna Kedurang Bunga Mas Pasar Manna Kedurang Ilir Seginim Air Nipis Pino Pinoraya Ulu Manna   KAUR Tanjung Kemuning Kaur Utara Padang Guci Hilir Padang Guci Hulu   SELUMA Semidang Alas Maras
Tags :
Kategori :

Terkait