PENYERANG Ajax, Sébastien Haller masih nyaman duduk di puncak tangga top skor Liga Champions musim 2021/2022.
Dengan raihan 11 gol, hingga leg pertama babak 16 besar, striker asal Pantai Gading itu masih berpeluang menambah pundi - pundi golnya. Di leg kedua nanti, Ajak akan menghadapi klub asal Portugal Benfica. Di leg pertama lalu, kedua tim bermain imbang 2 - 2. BACA JUGA: Liga Champions: Prediksi Line Up Liverpool VS Inter Hadirnya nama Sébastien Haller, sebagai pemuncak sementara top skorer memang cukup mengejutkan. Berada di usia emas seorang pemain sepak bola, 27 tahun, Sebastian menggungguli sejumlah nama mentereng lainnya. Termasuk, Lionel Messi (5 gol) maupun Cristiano Ronaldo (6 gol) yang biasanya selalu bersaing menjadi top skor Liga Champions sedekade terakhir. Melihat dari daftar top skor yang dirilis uefa.com, striker Bayern Munchen Robert Lewandowski menjadi pesaing utama dengan capaian sementara 9 gol. BACA JUGA: Demo Kantor Gubernur, 6 Tuntutan Keadilan Hukum Disuarakan IMM Menyusul, Mohammed Salah dari Liverpool dengan 8 gol. (*/uefa) Daftar Top Skor Sementara Liga Champions 11 Sébastien Haller (Ajax) 9 Robert Lewandowski (Bayern) 8 Mohamed Salah (Liverpool) 7 Christopher Nkunku (Leipzig) 6 Cristiano Ronaldo (Manchester United) 6 Riyad Mahrez (Manchester City) 5 Leroy Sané (Bayern) 5 Karim Benzema (Real Madrid) 5 Lionel Messi (Paris) 5 Kylian Mbappé (Paris) 4 Pedro Gonçalves (Sporting CP) Sumber: uefa.comBukan Ronaldo Atau Messi, Ini Dia Top Skor (Sementara) Liga Champions
Selasa 08-03-2022,16:38 WIB
Editor : redaksi rb
Kategori :