BENGKULU, RAKYATBENGKULU.DISWAY.ID - Dua orang wanita yang diduga merupakan ibu dan anak dibawa ke kantor polisi, Sabtu (9/7). Keduanya tertangkap tangan diduga sedang mengutil sejumlah barang - barang di dalam salah satu toko aksesoris di Kota Bengkulu. Aksi kedua wanita yang belum diketahui pasti identitasnya tersebut, terjadi di salah satu toko aksesoris di Kelurahan Sawah Lebar Kota Bengkulu. Semula, kedua pelaku datang ke dalam toko seperti pengunjung lainnya. Salah satu pelaku datang dengan membawa seorang anak Balita, dengan menampilkan gerak - gerik yang mencurigakan. BACA JUGA: Kasir Alfamart di Bengkulu Dipolisikan, Top Up Dana Hingga Tak Serahkan Uang Penjualan Karyawan toko yang curiga kemudian memantau gelagat keduanya, melalui kamera pengawas (cctv). Benar saja, dari pantauan kedua pelaku tertangkap tangan mengutil sejumlah barang - barang di toko. Mulai dari make up, hingga aksesoris lainnya yang mudah disembunyikan. Salah satu karyawan toko, Bela mengatakan pihaknya telah menaruh curiga kepada kedua pelaku sejak beberapa barang telah lebih dulu hilang. Disampaikan, pelaku sebelumnya sempat sempat datang ke toko. Namun, karena tidak cukup bukti pihak toko tidak dapat menuduh pelaku. Hari ini kedua pelaku kembali datang, dan kembali mencoba melancarkan aksinya. Namun berhasil tertangkap tangan oleh pihak toko. BACA JUGA: Pelapor Ayu Ting Ting Punya Saksi Kunci, Bawa Bukti Kuat Pelanggaran "Kami curiga dari kemarin mereka memang sempat datang ke toko, tapi tidak ada bukti. Nah hari ini mereka datang lagi, dan saat dipantau dari cctv baru ketahuan kalau ambil barang," sampainya kepada rakyatbengkulu.disway.id. Adapun barang-barang yang diambil oleh kedua pelaku yakni make up, jilbab, dompet, leging hingga aksesoris lainnya. Pelaku menyembunyikan barang-barang yang diambil didalam pakaian yang dikenakan. Setelah tertangkap tangan, kedua pelaku kemudian diamankan oleh pihak toko. Dan saat ini keduanya telah diserahkan kepada pihak kepolisian. Peristiwa ini sempat menjadi perhatian pengunjung lain yang ada di lokasi.
Bawa Balita, Seorang Ibu Kepergok Ngutil di Toko Aksesoris, Ya Dipolisikan
Sabtu 09-07-2022,16:07 WIB
Reporter : Febi Elmasdito
Editor : Heru Pramana Putra
Kategori :
Terkait
Minggu 17-11-2024,07:57 WIB
Film Wanita Ahli Neraka Tayang di Bioskop Kota Bengkulu: Kisah Farah yang Terperangkap dalam Neraka Pernikahan
Minggu 17-11-2024,07:50 WIB
Film Bila Esok Ibu Tiada Sudah Tayang di Bioskop Kota Bengkulu, Siap-siap Banjir Air Mata! Ini Sinopsisnya
Minggu 10-11-2024,15:15 WIB
4 Film Tayang di Bioskop Kota Bengkulu Hari Ini, Didominasi Genre Horor
Jumat 08-11-2024,15:44 WIB
5 Film Tayang di Bioskop Kota Bengkulu dari Drama Romantis Hingga Action, Berikut Sinopsisnya
Jumat 08-11-2024,15:20 WIB
Film Santet Segoro Berdasarkan Kisah Nyata Kini Tayang di Bioskop Bengkulu, Ini Sinopsisnya
Terpopuler
Senin 18-11-2024,09:10 WIB
Ramalan Shio Paling Baru Tahun 2025! Unsur Ular Kayu dan Perubahan Besar untuk Semua Shio
Senin 18-11-2024,08:06 WIB
Debat Panas Pilkada Seluma! Adu Strategi dan Janji dari Dua Paslon Terbaik
Senin 18-11-2024,08:38 WIB
Bengkulu Raih 14 Medali di Pra Popnas Zona II 2024, Sukses Tembus Popnas 2025 Lewat Sepak Bola
Senin 18-11-2024,08:56 WIB
Tips Selfie Keren! Cara Maksimalkan Foto Tanpa Edit Berlebihan
Senin 18-11-2024,08:54 WIB
Life Hacks Fashion, 7 Trik Sederhana agar Outfit Selalu On Point!
Terkini
Senin 18-11-2024,19:41 WIB
Di Sini Lengkap Rincian Dana Desa 2025 Ponorogo Jawa Timur Rp261,6 Miliar, Cek Terbesar dari M-W
Senin 18-11-2024,19:38 WIB
Di Sini Lengkap Rincian Dana Desa 2025 Ponorogo Jawa Timur Rp261,6 Miliar, Cek Terbesar dari A-M
Senin 18-11-2024,19:33 WIB
Rincian Dana Desa 2025 Pacitan Jawa Timur Rp164,9 miliar, Berikut Detail per Desa: Simak yang Terbesar
Senin 18-11-2024,18:43 WIB
Capaian Imunisasi Polio Dosis 1 di Rejang Lebong Baru 77,8 Persen, Target Pemerintah 95 Persen
Senin 18-11-2024,18:35 WIB