KAUR, RAKYATBENGKULU.DISWAY.ID - Seorang pelajar SMA bernama Giopani (17), warga Desa Tanjung Betung 1 Kecamatan Kaur Utara Kabupaten Kaur nyaris tewas, Selasa (19/7) malam. Korban dilarikan ke Puskemas setempat, usai ditusuk senjata tajam (sajam) jenis badik oleh RA (21) yang juga warga Desa Tanjung Betung I. Korban bersimbah darah, karena mengalami luka tusuk di bagian dada kiri, leher dan tangan sebelah kiri korban. “Untuk pelaku penusukan sudah kita amankan di Mapolres Kaur dan untuk korban masih menjalani perawatan di rumah sakit,” kata Kapolres Kaur AKBP Dwi Agung Setyono S.Ik MH melalui Kapolsek Kaur Utara Ipda Slamet Ambyah SH, Rabu (20/7). Kapolsek menambahkan, peristiwa berdarah itu terjadi sekitar pukul 22.30 WIB di Desa Tanjung Betung dua Kecamatan Kaur Utara Kabupaten Kaur. BACA JUGA: Ada Anggota Polri Ditusuk di Lokasi Hiburan Malam, Picu Penutupan Casablanca Kejadian itu bermula korban bersama teman - temannya sedang duduk di pinggir jalan di Desa Tanjung Betung dua. Tiba - tiba datang RA (21) bersama temannya Yg (17), menggunakan sepeda motor. Pelaku langsung membentak dengan mengatakan “minta duit” dan kemudian mengajak berkelahi. Tanpa pikir panjang RA meninju dada korban, hingga terjadi perkelahian antara RA dan korban. Setelah itu, RA langsung mengeluarkan pisau dan menusukkan korban secara membabi buta. Korban yang terkapar bersimbah darah langsung dilarikan warga ke Puskemas setempat, yang akhirnya harus dirujuk ke RSUD Kabupaten Kaur. Sedangkan RA usai kejadian langsung melarikan diri dan akhirnya berhasil diamankan anggota Polsek Kaur Utara bersama Sat Reskrim Polres Kaur. BACA JUGA: Video Bullying Siswi Bengkulu Utara Menyebar, Polisi sampai Turun Tangan “Untuk motif penusukan ini kita belum tahu pasti dan dari hasil keterangan saksi itu perkelahian itu dikarenakan pelaku lebih dulu meninju korban. Untuk pelaku kita dijerat Pasal 351 KUH Pidana tentang Penganiayaa, dengan ancaman kurungan lima tahun penjara,” jelas Kapolsek. (pir)
Ditusuk Badik, Pelajar Bersimbah Darah
Kamis 21-07-2022,19:58 WIB
Editor : Redaksi
Kategori :
Terkait
Jumat 08-08-2025,09:02 WIB
Kasus Gigitan Hewan Penular Rabies di Kaur Capai 66, Stok Vaksin Menipis
Rabu 02-07-2025,06:48 WIB
Formasi Banyak Kosong, Hanya 53 Peserta Lulus PPPK Tahap II di Kaur
Senin 30-06-2025,07:35 WIB
Jual LKS ke Siswa? Siap-Siap Kena Sanksi Berat dari Disdikbud Kaur!
Minggu 29-06-2025,07:42 WIB
Dugaan Korupsi Rp5,5 Miliar di Sekretariat DPRD Kaur, Jaksa Terus Dalami Fakta Baru
Sabtu 21-06-2025,07:34 WIB
Kaur Siapkan Kejutan Budaya dan UMKM di Festival Tabut Bengkulu 2025
Terpopuler
Selasa 20-01-2026,18:35 WIB
Bapenda Bengkulu Perketat Parkir, Jukir Tak Disiplin Terancam Dicabut SPT
Selasa 20-01-2026,18:31 WIB
Lapak Pedagang di Belakang Kemenag Bengkulu Ditegur, Pemkot Minta Izin Dilengkapi
Selasa 20-01-2026,18:53 WIB
Geng Motor Berulah di Bengkulu, Remaja 17 Tahun Jadi Korban Pembacokan
Rabu 21-01-2026,12:33 WIB
Satpol PP Mukomuko Ingatkan Pengelola Karaoke Patuhi Aturan
Rabu 21-01-2026,09:00 WIB
Pemkab Kepahiang Tertibkan Los Pasar, Larang Jual Beli Kios dan Ubah Bangunan
Terkini
Rabu 21-01-2026,15:26 WIB
Batik Tando Pusako Didorong Tembus Pasar Nasional, Ini Langkah Pemkab Mukomuko
Rabu 21-01-2026,15:22 WIB
Pemprov Bengkulu Kebut Pembangunan Koperasi Merah Putih di Pulau Terluar
Rabu 21-01-2026,13:45 WIB
80 Persen Kepala Sekolah di Mukomuko Masuk Daftar Mutasi, Ini Penjelasan Disdikbud
Rabu 21-01-2026,12:44 WIB
Cuaca Ekstrem Terjang Bengkulu, 11 Pohon Tumbang dan 10 Atap Rumah Terbang
Rabu 21-01-2026,12:33 WIB