BENGKULU, RAKYATBENGKULU.COM - Makanan yang sehat dan juga bergizi penting untuk ibu hamil. Ketika merencanakan program kehamilan sudah harus mulai mengonsumsi makanan yang bisa mendukung keberhasilan program hamil.
Berdasarkan beberapa studi, ada beberapa asupan nutrisi dan vitamin yang bisa meningkatkan kesuburan, beberapa makanan penyubur kandungan ini disarankan untuk mereka yang memiliki masalah kesuburan atau susah hamil.
Menurut beberapa ahli yang meyakini kalau makanan yang dikonsumsi ikut mempengaruhi tubuh, termasuk juga dengan tingkat kesuburan.
Terdapat beberapa makanan yang dapat meningkatkan kesuburan, antara lain:
BACA JUGA:5 Jenis Makanan yang Ampuh Turunkan Kadar Gula Darah, Rekomendasi untuk Penderita Diabetes
1. Ikan
Ikan merupakan salah satu makanan penyubur kandungan, terdapat kandungan asam lemak omega-3 pada ikan diyakini bisa mengoptimalkan kinerja organ reproduksi.
Adapun asam lemak omega-3 ini banyak terkandung di ikan salmon, sarden, ataupun ikan tuna.
2. Produk Olahan Susu
Selanjutnya makanan penyubur kandungan ialah makanan yang berbasis produk olahan susu. Seperti susu, yoghurt, dan keju.
BACA JUGA:Konsumsi Makanan Sangat Pedas Jangka Panjang, Sebabkan Maag Akut Hingga Insomnia, Iritasi Pada Usus
Dengan menambahkan produk susu ke dalam diet prakonsepsi secara potensial bisa meningkatkan kesehatan reproduksi.
Untuk produk olahan susu yang bisa dicoba, seperti susu, yoghurt, keju, atau smoothie. Tetapi baiknya kalau mengonsumsi produk susu yang rendah lemak, karena berat badan yang berlebih bisa juga mempengaruhi kesuburan.
3. Protein Hewani dan Nabati
Diketahui protein hewani dan nabati diyakini bisa untuk meningkatkan kesuburan, untuk protein hewani yang bisa dicoba ialah daging yang kaya protein dan juga zat besi.