Peringatan untuk Para Wanita, 5 Praktik Kecantikan Ini Dilaknat Allah SWT

Senin 04-12-2023,18:34 WIB
Reporter : Hellen Yuliana
Editor : Heri Aprizal

Kitab yang populer Riyadlus Shalihin oleh Imam An-Nawawi memandang upaya menyambung rambut dengan segala teknik dengan tujuan untuk mempercantik diri sebagai perbuatan mengubah keaslian ciptaan Allah.

Imam an-Nawawi menganggapnya sebagai perbuatan penipuan. Untuk itu jauhilah yang batil sesungguhnya azab Allah sangat pedih.

BACA JUGA:Baca Surat Al Kautsar 1.000 Kali, Jika Ingin Bermimpi Bertemu Rasulullah

5. Operasi Plastik

Mengubah ciptaan Allah baik itu untuk menambah atau menghilangkan yang nikmat yang sudah Allah berikan merupakan dosa besar.

Banyak sekali sekarang wanita berbondong-bondong melakukan operasi plastik untuk merubah penampilannya agar terlihat lebih cantik.

Seperti penambahan hidung misalnya agar terlihat lebih mancung atau lainnya. Allah SWT menciptakan manusia paling sempurna di antara makhluk Allah SWT lainnya.

Terkadang nafsu yang tidak pernah puas ini membuat  manusia seolah tidak bersyukur atas pemberian Allah yang maha dahsyat atas dirinya. 

BACA JUGA:Lepas Pakaian dengan Tangan Kanan, Baca Doa Supaya Tidak Dilihat Jin, Jalankan Sunnah Rasulullah, SAW

Bahkan, hal tersebut juga telah dijelaskan dalam firman Allah surat An-Nisa Ayat 119 yang berbunyi:

..وَلآمُرَنَّهُمْ فَلَيُغَيِّرُنَّ خَلْقَ

Artinya : "Dan akan aku (syaiton) suruh mereka (mengubah ciptaan Allah) lalu benar-benar mereka mengubahnya." (An-Nisa' :119)

Berupayalah kita merawat dan menjaga kesempurnaan tubuh yang diciptakan Allah kepada umatnya. Sungguh manusia diberikan kelengkapan organ yang melebihi makhluk lain ditambah pula akal pikiran yang luar biasa.

Jadilah wanita salehah yang bijak dalam mensyukuri nikmat hidup atas rejeki tubuh yang sehat dan indah pemberian dari Allah SWT. Jauhilah larangannya dan dekatlah akan perintahnya sungguh azab Allah amat sangat pedih.

Kategori :