BENGKULU, RAKYATBENGKULU.COM – Ada 6 doa tobat yang dilakukan para nabi karena kesalahannya.
Kita bisa mengikutinya, semoga semua dosa bisa terampuni.
Berdoa merupakan sarana bagi kita untuk memohon sepenuh hati kepada Allah SWT.
Kita mengharap kebaikan-Nya agar Ia mengabulkan sesuatu yang kita kehendaki.
Doa juga merupakan tuntunan agama serta alat menjalin komunikasi langsung antara hamba dan Sang Pencipta.
BACA JUGA:6 Bagian Tubuh Manusia Berpotensi Membuat Dosa Besar, Manusia Hendaknya Waspada !
BACA JUGA:Amalan Terakhir Pada Bulan Rajab, Bacalah Doa ini ketika Khutbah Jumat, Rezeki akan Mengalir
Kecuali Rasulullah Muhammad SAW yang terlindungi dari segala perbuatan maksiat dan dosa, para nabi juga melakukan kesalahan.
Tapi, mereka semua segera bertobat dan memohon ampunan Allah.
Berikut kesalahan para nabi dan doa yang dipanjatkan setelah melakukan dosa.
1.Doa Nabi Adam AS
Dosa dan tobat yang pertama kali, dilakukan Nabi Adam AS. Manusia pertama yang diciptakan Allah itu, tidak lolos dari ujian.
Nabi Adam diberi kebebasan memakan semua buah-buahan di surga kecuali buah Khuldi. Tapi, bujuk rayu setan telah menggelincirkannya dengan memakan buah Khuldi dan melanggarkan larangan Allah.
BACA JUGA:Agama Islam Disempurnakan, Hari Mustajab Berdoa, Jumat Adam Dimasukkan ke Surga